Jakarta – Manchester City mengamankan kemenangan 1-0 dari lawatannya ke markas Crystal Palace dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Minggu (12/3) dini hari WIB tadi. Di pertandingan yang digelar di Selhurst Park semalam, City arahan Pep Guardiola patut berterima kasih kepada penyerang Erling Haaland yang mencetak satu-satunya gol di menit ke-78 melalui titik putih. Hasil ini membawa City menempel ketat Arsenal di puncak klasemen. The Citizens sekarang hanya berjarak dua poin dari rivalnya itu, yang baru akan bertanding pada Minggu (12/3) malam WIB nanti melawan Fulham.
Man City tampil dominan sejak awal laga. Pada menit ke-2, Rodri punya peluang bagus. Namun, sepakan kerasnya masih bisa diblok Guaita. Sementara, peluang Jack Grealish pada menit ke-4 masih melebar. City melepas delapan shots sepanjang babak pertama. Salah satunya dari aksi Haaland pada menit ke-28. Sementara, Palace hanya mengandalkan serangan balik lewat Wilfried Zaha dan Michael Olise yang sangat cepat. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga jeda.
Situasi tidak banyak berubah pada babak kedua. City tetap dominan dalam penguasaan bola dan peluang. Laga seperti berjalan satu arah ketika Julian Alvarez masuk pada menit ke-58. City mengubah formasi menjadi 4-4-2. Olise melanggar Gundogan. Penalti diambil Haaland dan kebuntuan itu pecah. City unggul 1-0 pada menit ke-78 lewat eksekusi penalti Haaland.
Palace sempat punya peluang lewat aksi Zaha pada menit ke-90. Namun, pertahanan City masih cukup solid. Pasukan Pep Guardiola mampu mempertahankan skor 1-0 hingga laga usai. Tiga poin yang krusial bagi City. City langsung mengalihkan fokus ke Eropa, dengan mereka menjamu RB Leipzig di leg kedua babak 16 besar Liga Champions pada Rabu (15/3) dini hari WIB.
(Yp/timKB)
Sumber foto: facebook
Berita lainya
Jadwal Final Four ProLiga 2025
Ancelotti Pergi, Alonso Datang Ke Madrid
Mbappe Yang Belum Klik Bersama Real Madrid