Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Perkenalkan, Kapten Baru Liverpool!


Jakarta – Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp telah resmi menunjuk Virgil van Dijk sebagai kapten tim dengan Trent Alexander-Arnold menjadi wakilnya. Tugas itu sudah dijalani Van Dijk dalam tiga pertandingan pramusim The Reds. Kepergian Jordan Henderson ke klub Liga Pro Saudi Al-Ettifaq pekan lalu, dan keputusan melepas James Milner di akhir musim 2022/23 memaksa Klopp untuk mencari kapten baru beserta wakilnya.

Posisi kapten di Liverpool mempunyai peran yang sangat penting. Tidak hanya sebagai pemimpin rekan rekannya di lapangan, seorang kapten juga merepresentasikan klub dengan segala kebesaran namanya. Henderson berhasil menjalankan tugas itu dengan baik, termasuk saat membawa Liverpool menjadi juara Liga Inggris dan juara Liga Champions. Henderson sendiri menerima suksesi ban kapten dari legenda Liverpool, Steven Gerrard yang memutuskan untuk pensiun.

Foto: facebook

Van Dijk sudah tidak asing dengan peran kapten tim. Sebelumnya, ia sudah memimpin The Reds di 43 pertandingan. Selain itu, Van dijk juga menjabat sebagai kapten Belanda. Pria berusia 32 tahun ini menyatakan dirinya tidak berubah sama sekali setelah ditunjuk menjadi kapten. Cuma beda status saja yang dia rasakan saat ini, karena penunjukkannya permanen.

Van Dijk mengakui menjalankan tugas sebagai kapten tim bukan pekerjaan mudah. Van Dijk kini harus bisa memimpin rekan-rekannya untuk meraih hasil bagus dibandingkan musim lalu, di mana mereka tidak mampu menembus zona Liga Champions. Menjadi kapten tim besar bukan tugas baru bagi Van Dijk. Dirinya juga sudah beberapa tahun belakangan menjadi kapten di timnas Belanda, termasuk saat berlaga di PIala Dunia 2022 yang lalu.

Liverpool mempunyai misi untuk kembali ke zona Champions di musim ini. Dengan diperkuat banyak pemain baru yang relatif berusia muda, pasukan Jurgen Klopp siap menjadi kompetitor bagi Manchester City dan Arsenal yang disebut sebut sebagai kandidat terkuat peraih gelar juara Liga Inggris musim ini.

(Yp/timKB).

Sumber foto: facebook