Jakarta – Drama kepindahan transfer Harry Kane nampaknya telah mencapai episode terakhir. Akhirnya Tottenham Hotspur dan Bayern Munchen mencapai kata sepakat soal transfer Harry Kane. Kini keputusan akhir ada di tangan Harry Kane. Bayern akhirnya bisa meluluhkan Tottenham untuk melepas Harry Kane setelah memberikan penawaran terakhir sebesar 86,4 juta paun atau sekitar Rp 1,6 triliun.
Ini bernilai lebih dari 100 juta euro seperti yang dimau oleh Tottenham. Setelah kata sepakat dicapai, kini Bayern tinggal menunggu keputusan final dari Kane. Sebab, bola di tangan Kane setelah Tottenham mengizinkannya untuk pindah. Sebelumnya transfer Kane terhambat karena direktur Tottenham Daniel Levy tiga kali menolak tawaran Bayern.
Kane tidak mau memaksakan diri untuk pindah, sekalipun dia dirumorkan sudah mencapai kesepakatan pribadi soal kontrak dan gaji. Bahkan istri Kane sudah mulai mencari rumah di Munich untuk tempat tinggal. Kane juga sempat memberi ultimatum kepada Bayern untuk segera memenuhi permintaan Tottenham, atau dia akan bertahan di klub London Utara itu sampai kontraknya habis.
Sebab, Kane tidak mau pindah ketika Liga Inggris 2023/2024 sudah dimulai karena akan merugikan Tottenham Hotspur. Kane awalnya direncanakan akan tampil saat Tottenham bertemu Brentford di pekan pertama 12 Agustus. Namun kini para fans Liga Inggris harus membiasakan menyaksikan Liga Inggris tanpa kehadiran Harry Kane, Kini Liga Inggris akan didominasi para penyerang asing seperti Gabriel Jesus, Erling Haaland, Rasmus Hojlund, Christophe Nkunku dan Darwin Nunez, karena bomber asli Inggris akan hijrah ke Bundesliga.
Sebelumnya Harry Kane juga dispekulasikan akan pindah ke klub besar lain seperti Real Madrid, PSG dan Manchester United, namun di luar masalah kekuatan finansial, Bayern Munchen berada di posisi terdepan karena tujuan utama Kane pindah dari Tottenham adalah meraih piala. Dan Bayern Munchen adalah klub yang paling pasti akan memberikan apa yang diinginkannya, karena dominasi Muchen begitu besar di Bundesliga.
(Yp/timKB).
Sumber foto: pikiran-rakyat.com
Berita lainya
Molly McCann: Petarung Wanita Yang Tak Kenal Menyerah
Mengenal Morgan Charrière, ‘The Last Pirate’ Di UFC
Nathaniel Wood:‘The Prospect’ Di Divisi Featherweight UFC