Jakarta – Drama kegagalan pindahnya Kylian Mbappe ke Real Madrid musim panas tahun lalu sudah diprediksikan akan kembali terjadi di bursa transfer musim panas tahun ini. Bahkan PSG bagaikan menyimpan bom waktu yang sepertinya akan meledak beberapa waktu lagi. Keputusan PSG memberi Mbappe “cek kosong” agar mau bertahan musim lalu akhirnya berbalik menjadi senjata makan tuan bagi mereka yang akhirnya bisa menderita karenanya.
Saat ini hubungan PSG dengan pemain bintang kesayangannya, Kylian Mbappe sedang dalam titik nadir. Perang antara PSG dan Mbappe bisa berdampak meluas hingga adanya PHK massal di klub jika megabintang Prancis itu pergi gratisan musim depan. Hal ini terjadi setelah Kylian Mbappe menyatakan dirinya akan bertahan di Paris Saint-Germain pada musim ini. Artinya dia bisa pergi sebagai pemain gratisan tahun depan.
Segera setelah pernyataan sikap itu, pihak klub pun langsung mengirimi mega bintang Prancis itu surat permohonan. Dalam surat itu, PSG merinci konsekuensi yang akan dihadapi klub apabila Mbappe bersikeras meninggalkan Parc des Princes secara gratisan pada musim panas tahun depan.
Sampai di titik ini, kedua pihak masih sama-sama ngotot dengan pendirian masing-masing. Perang ‘makar’ di antara keduanya berjalan alot, Mbappe pilih bertahan, PSG ingin menjual jawara Piala Dunia 2018 itu sekarang juga demi menghindari kepergiannya tanpa menerima sepeserpun tahun depan.
Kali ini PSG benar benar akan menerima konsekuensi atas strategi mereka meraih prestasi dengan sistem instant yang telah mereka terapkan satu dekade terakhir. Sejak dimiliki oleh investor dari Timur Tengah, PSG menjadi tim Sultan yang gemar berbelanja pemain top nan mahal. Hampir semua nama bintang top didatangkan ke Paris sebagai jalan pintas untuk meraih prestasi alih-alih membangun tim sejak junior hasil didikan akademinya sendiri. Namun tetap saja mereka hanya berhasil menjadi kampiun domestik dengan menjuarai Ligue 1 saja dengan diperkuat para pemain bintang top dunia dalam skuadnya.
(Yp/timKB).
Sumber foto: skysports.com
Berita lainya
Jadwal Babak Play-off Conference League
Timnas Amputasi Indonesia Raih Gelar Runner Up
Club Brugge Bekuk Atalanta 2-1