Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Jadwal Lomba Balap Formula 1 Zandvoort 2023


Jakarta – Ajang lomba balap jet darat, Formula 1 akan menggelar seri Belanda yang akan di gelar di Sirkuit Zandvoort, pada 25-27 Agustus 2023 akhir pekan ini. Bermain di negaranya sendiri, Max Verstappen akan memaksimalkan jarak raihan poin dari para rivalnya. Sebaliknya para rivalnya harus berhasil membendung Verstappen bila tidak ingin pembalap asal Belanda itu semakin dekat meraih gelar juara musim ini.

Dominasi Red Bull Racing dengan dua pembalapnya Max Verstappen dan Sergio perez sangat dominan musim ini. Tidak ada pembalap lain yang keluar sebagai juara selain kedua pembalap tersebut. Hal ini menimbulkan kekhawatiran lomba balap ini tidak lagi menarik untuk disaksikan. Bahkan di beberapa seri Max Verstappen berhasil unggul dengan selisih waktu sangat jauh dari rival terdekatnya yang finish sebagai runner up.

Sebaliknya para rival terdekat Verstappen sudah berfikir realistis bahwa sangatlah sulit melampaui raihan poin Verstappen musim ini. Tidak hanya harus memenangkan seluruh sisa seri yang ada, mereka juga harus memastikan Verstappen tidak naik podium agar raihan poinnya tidak bertambah lagi. Kini persaingan seru hanya akan terjadi memperebutkan posisi runner up yang setidaknya masih diperebutkan oleh tiga pembalap yang sama-sama berpeluang finish sebagai runner up.

Foto: f1austria.com

Berikut jadwal pekan balap Formula 1 GP Belanda 2023 di Sirkuit Zandvoort.

Jumat, 25 Agustus 2023
17:30-18:30 WIB: FP1
21:00-22:00 WIB: FP2

Sabtu, 26 Agustus 2023
16:30-17:30 WIB: FP3
20:00-21:00 WIB: Kualifikasi

Minggu, 27 Agustus 2023
20:00 WIB: Race

Keterangan
FP1: Sesi latihan bebas pertama
FP2: Sesi latihan bebas kedua
FP3: Sesi latihan bebas ketiga
QP: Sesi kualifikasi untuk Race
Sprint Shootout: Sesi kualifikasi untuk Sprint
Sprint: Sesi balap sprint
Race: Sesi balap

(bP/timKB).

Sumber foto: youtube