Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Madura United Menangi Derby Jawa Timur Usai Kalahkan Persebaya


Jakarta – Madura United berhasil menghentikan tren positif Persebaya Surabaya lewat kemenangan 3-0 di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (17/9) sore WIB, dalam derbi Suramadu pada matchday ke-12 Liga 1 2023/24. Hasil ini membuat Madura United memperpanjang catatan tak terkalahkan menjadi lima laga beruntun, sekaligus menghentikan torehan positif Persebaya yang meraih empat kemenangan dan satu imbang di lima pertandingan sebelumnya.

Madura United unggul cepat. Pada menit ke-3, Dusan Stefanovic melanggar Francisco Rivera di kotak penalti. Wasit menunjuk titik putih. Jaja yang maju sebagai eksekutor membuat skor menjadi 1-0. Pada menit ke-20, Persebaya punya peluang bagus. Ze Valente melepas umpan pada Sho Yamamoto. Namun, sepakan Sho Yamamoto masih bisa ditangkap Wawan Hendrawan dengan cukup mudah.

Foto: twitter

Pada menit ke-32, Persebaya harus menarik keluar Andhika Ramadhani karena cedera. Kiper muda Aditya Arya dapat kepercayaan untuk bermain. Laga kemudian berlangsung semakin seru dengan jual beli serangan antar kedua kesebelasan. Namun tidak ada gol tambahan tercipta, Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Laskar Sape Kerrab selanjutnya menggandakan keunggulan saat babak kedua baru berjalan tiga menit. Tendangan keras Lulinha dari jarak sekitar 25 meter tidak berhasil dicegah kiper Andhika Ramadhani masuk ke dalam gawangnya.

Persebaya yang berusaha memperkecil ketertinggalan justru kebobolan lagi tujuh menit menjelang pertandingan berakhir. Tendangan setengah voli Junior Brandao menyambut umpan Dodi Alekvan Djin memaksa Andhika memungut bola di jalanya untuk kali ketiga, sehingga memastikan Madura United meraih kemenangan 3-0.

Tambahan tiga angka mengukuhkan posisi Madura United di puncak klasemen sementara usai mengumpulkan 26 poin. Sedangkan Persebaya berada di posisi kedelapan dengan 18 poin.

(bP/timKB).

Sumber foto: twitter