Jakarta – Tim papan bawah Premier League 2023/2024, Everton, mulai menggeliat. Tim asuhan Sean Dyche itu menghajar tuan rumah Brentford untuk meraih kemenangan perdana mereka. Hasil ini tentu saja dapat menambah motivasi dan semangat para pemain Everton yang moralnya jatuh karena belum berhasil meraih kemenangan di musim ini.
Dalam lima laga pertamanya, Everton cuma mampu mengumpulkan total satu poin. Mereka seri sekali dan kalah empat kali. Melawan Brentford, mereka akhirnya meraih kemenangan pertamanya di Premier League musim ini. Sebelumnya Everton dihajar Fulham, Wolverhampton, Aston Villa dan Arsenal serta berhasil menambah imbang Sheffield United.
Everton menang 3-1 di kandang Brentford pada pekan ke-6, Sabtu (23/9/2023). Gol-gol Everton dicetak oleh Abdoulaye Doucoure menit 6, James Tarkowski menit 67, dan Dominic Calvert-Lewin menit 71. Sementara itu, satu-satu gol Brentford dalam laga ini diciptakan oleh Mathias Jensen pada menit 28. Gol itu sempat membawa Brentford menyamakan skor jadi 1-1, tapi mereka akhirnya kalah setelah kebobolan dua gol lagi di babak kedua.
Kemenangan perdana Everton ini membawa mereka menjauh dari zona degradasi dan berada di posisi ke-15 klasemen sementara Liga Primer Inggris. Posisi ini satu tingkat di bawah Chelsea yang berada di posisi ke-14. Sementara Brentford yang dikalahkannya berada di posisi ke-13 klasemen.
Di musim yang lalu, Everton terhindar dari degradasi ke divisi Championship. Mereka berada di zona degradasi hampir sepanjang musim karena penampilan buruknya, termasuk saat dilatih oleh legenda Chelsea, Frank Lampard yang gagal membangkitkan posisi Everton dari zona degradasi. Namun penampilan luar biasa di tiga laga terakhir membuat mereka lolos dari zona degradasi dan tetap berada di Liga Primer Inggris musim ini.
(bP/timKB).
Sumber foto: tntsports.com
Berita lainya
Ekaterina Alexandrova Singkirkan Petenis Nomor Satu Dunia
Laga Perpisahan Di Derby Marseyside
Jadwal Hari Kedua BAMTC 2025