Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Son Heung Min Bawa Tottenham Terbang Tinggi


Jakarta – Son Heung Min dan James Maddison tampil luar biasa dan membawa Tottenham Hotspurs meraih kemenangan atas Fulham. Kemenangan 2-0 Tottenham Hotspur atas Fulham membawa tim pertama merebut singgasana klasemen Liga Primer Inggris. Dengan demikian, Spurs memuncaki klasemen dengan keunggulan dua poin dari Man City selaku runner-up dan Arsenal di peringkat ketiga. Persaingan lima besar berjalan cukup sengit karena Liverpool yang berada di posisi empat besar juga sejauh ini telah mengumpulkan 20 poin, diikuti Aston Villa di bawahnya memiliki 19 poin.

Kubu tuan rumah bermain agresif sejak awal. Namun, Fulham juga tak kehilangan kepercayaan diri untuk meladeni permainan Tottenham. Mereka bahkan mendapat peluang lebih dulu lewat aksi Joao Palhinha. Beruntung bagi Tottenham, Guglielmo Vicario tampil sigap di bawah mistar. Tottenham baru bisa membuka keunggulan pada menit ke-36. Berawal dari kesalahan pemain lawan, Richarlison memberikan assist yang dituntaskan Son menjadi gol. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, Tottenham sukses menggandakan keunggulan berkat gol Maddison pada menit ke-54. Lagi-lagi diawali kesalahan pemain Fulham, Son mampu mengirim umpan yang diselesaikan menjadi gol oleh Maddison. Baik Spurs maupun Fulham sama-sama menciptakan sejumlah peluang di sisa waktu. Namun, tak ada gol tambahan yang tercipta. Skor 2-0 untuk kemenangan Spurs menjadi hasil akhir laga ini.

Laga selanjutnya kini semakin dinanti nantikan tidak hanya oleh para fans Tottenham, namun juga para fans Liga Inggris yang dibuat terkesan oleh penampilan Spurs yang jauh lebih baik sejak kepergian sang striker, Harry Kane. Pada 28 Oktober mendatang, Tottenham akan melawat ke markas Crystal Palace untuk semakin membuktikan konsistensi mereka.

 

(Yp/timKB).

Sumber foto: facebook