Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Singkirkan Braga, Real Madrid Lolos Ke Fase Knock Out


Jakarta – Real Madrid sukses melaju ke fase gugur Liga Champions usai mengalahkan Braga pada matchday  keempat Grup C, Kamis (9/11) dini hari WIB. Bermain di Santiago Bernabeu, Los Blancos meraih kemenangan telak 3-0 berkat gol-gol dari Brahim Diaz (27′), Vinicius Junior (58′) dan Rodrygo (61′). Hasil ini membuat tim asuhan Carlo Ancelotti melaju ke fase gugur setelah mereka mengoleksi 12 poin dari empat pertandingan, sementara Braga berada di urutan ketiga dengan raihan tiga poin.

Pertandingan baru dimulai, Braga mendapatkan hadiah penalti. Kombinasi Bruma dan Borja membuat pertahanan Madrid terkecoh, Lucas Vazquez membuat pelanggaran fatal di kotak terlarang. Alvaro Djalo maju sebagai algojo dan gagal. Arah bola tembakan Djalo buruk, Lunin melompat ke arah yang tepat untuk menepis bola. Skor tetap 0-0. Jual-beli serangan terus terjadi hingga menit ke-20. Madrid mengurung Braga dan lebih banyak membawa bola, tapi umpan-umpan silang mereka tidak bisa menemukan pemain di tengah.

Menit ke-27, Madrid akhirnya memecah kebuntuan. Menerima umpan tarik Rodrygo, Diaz yang datang dari belakang langsung melepas tembakan voli dari jarak dekat. Madrid terus menggempur di sisa babak pertama, tapi tidak ada gol tambahan. Braga bertahan dengan cukup baik. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, laga dilanjutkan dan Braga tampak sangat berani untuk bermain terbuka. Namun, harus diakui bahwa pertahanan Braga tampak kerepotan untuk mengimbangi kecepatan Rodrygo. Menit ke-58, Madrid mencetak gol kedua. Skema serangan dari sisi kanan, Vazquez menusuk ke depan dan mengirim umpan tarik untuk Vinicius. Sekali giring, Vinicius menembak rendah untuk mengecoh kiper lawan.

Menit ke-61, Madrid semakin menjauh. Kali ini lewat skema serangan balik cepat, Vinicius menerima bola di kotak penalti dan melanjutkannya untuk Rodrygo yang siap menembak.  Tidak ada gol tambahan hingga akhir laga. Madrid mengamankan keunggulan dengan baik. Skor 3-0.

(Yp/timKB).

Sumber foto: facebook