Jakarta – Duel antara Malaysia vs Yordania yang digelar di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar, Selasa (16/1/2024) dini hari WIB berakhir dengan skor 4-0 untuk Yordania. Tampil dengan kepercayaan diri yang tinggi setelah hasil ujicoba yang meyakinkan, Malaysia justru kesulitan mengembangkan permainan sejak awal. Bahkan gawang mereka dibombardir tiga gol di babak pertama. Kekalahan ini membuat Harimau Malaya berada di posisi juru kunci klasemen Grup E Piala Asia 2023.
Malaysia memulai pertandingan dengan cara yang buruk. Pada menit ke-12, Malaysia kebobolan dari aksi Mahmoud Al Mardi. Enam menit berselang, gawang Malaysia kembali bobol dari penalti Mousa Tamari. Sebelum babak pertama usai, tepatnya pada menit ke-32, Mahmoud Al Mardi bikin gol lagi. Tiga gol pada babak pertama membuat Harimau Malaya sulit bangkit.
Memasuki babak kedua, Yordania kembali tampil ganas memburu gol tambahan. Mereka belum puas meski skor sudah 3-0. Akan tetapi, justru Malaysia yang mendapat peluang berbahaya lewat Arif Aiman di menit ke-57 meski bola masih menyamping. Dua peluang bagus didapat Negeri Jiran pada menit ke-61 dan 62 lewat Stuart Wilkin dan Romel Morales, tetapi keduanya bisa dihalau pertahanan Yordania. Mereka membalas di menit ke-65 tetapi kans Ali Olwan diselamatkan Hazmi dengan brilian.
Al Taamari akhirnya menutup kemenangan Yordania di menit ke-85 lewat tembakan jarak jauh. Anak asuh Hussein Ammouta menang telak 4-0 di partai pertama Grup E Piala Asia 2023. Kalah dengan skor 0-4 membuat Negeri Jiran kini dihadapkan pada situasi yang sangat pelik. Sebab, Malaysia kini berada di dasar klasemen Grup E. Malaysia bukan hanya belum dapat poin, tetapi punya selisih gol yang buruk.
Malaysia masih punya dua laga di Grup E untuk membuka peluang lolos ke babak 16 Besar. Pada matchday kedua, Neger Jiran akan bersua Bahrain. Laga ini bakal sangat krusial baginya. Mereka harus mendapat poin maksimal jika ingin lolos ke 16 Besar. Sebab, pada laga terakhir, Harimau Malaya akan berjumpa unggulan juara Korea Selatan.
(bP/timKB).
Sumber foto: facebook
Berita lainya
Al Kholood Dibekuk Al Nassr
Charles Leclerc Tercepat Di FP2 Formula 1 GP Australia
Megawati Datang, Red Sparks Menang