Jakarta – Dua mega bintang ex Barcelona, Lionel Messi dan Luis Suarez tampil gemilang kala membawa Inter Miami mengalahkan Real Salt Lake dengan skor 2-0, dan ini merupakan kemenangan perdana mereka dalam laga pekan pertama Major League Soccer (MLS) 2024 di DRV Pink Stadium, Kamis (22/2/2024) pagi WIB. Pelatih Inter Miami, Tata Martino menurunkan tim terbaiknya pada laga ini. Selain Messi dan Suarez, dua mantan penggawa Barcelona lainnya, yakni Sergio Busquets dan Jordi Alba juga tampil sebagai starter.
Gol pembuka kemenangan Inter Miami yang dicetak Robert Taylor bermula dari assist jeli Lionel Messi. Mega bintang Argentina beralias La Pulga menangkap pergerakan Taylor di sisi kiri pertahanan Real Salt Lake. Sodoran Messi menempatkan Taylor dalam posisi enak untuk menembak. Sepakan diagonal pemain Finlandia berusia 29 tahun itu menusuk ke pojok kiri gawang Real Salt Lake.
La Pulga menampilkan permainan menghibur. Pemandangan menarik muncul pada menit ke-17, ketika Messi bersiap mengeksekusi tendangan bebas. Real Salt Lake merasa tak cukup aman dengan hanya membuat pagar betis. Alhasil, dua pemain Real Salt Lake berdiri di dekat kedua tiang gawang untuk menemani sang kiper Zac MacMath. Dalam situasi yang tidak mudah itu, Messi masih bisa mengarahkan bola ke pojok kanan atas gawang Real Salt Lake. Gawang tim tamu selamat usai Justen Glad sukses menghalau sepakan bebas Messi dengan kepalanya. Skor 1-0 untuk Miami bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Miami dan Salt Lake sama-sama menciptakan sejumlah peluang berbahaya. Namun, belum ada gol yang tercipta. Inter Miami baru bisa menggandakan keunggulan di menit ke-83 lewat aksi Diego Gomez. Diawali penetrasi brilian Messi, Suarez kemudian memberikan assist yang dituntaskan Gomez menjadi gol. Skor 2-0 menjadi hasil akhir laga ini. Berkat hasil ini, Inter Miami pun membuka petualangan mereka di MLS 2024 ini dengan kemenangan perdana yang sempurna. Messi dkk. kini memuncaki klasemen Wilayah Timur.
(bP/timKB).
Sumber foto: twitter
1 thought on “Kemenangan Perdana Inter Miami Di MLS 2024”
Comments are closed.