Jakarta – Sebanyak tujuh wakil Indonesia, termasuk Gregoria Mariska Tunjung, memastikan diri lolos ke babak 16 besar Swiss Open 2024. Sebenarnya Indonesia memiliki 12 wakil di babak 32 besar, namun lima wakil terpaksa harus terhenti karena mengalami kekalahan. Tim Merah Putih masih memiliki satu wakil di sektor tunggal putra, yakni Alwi Farhan yang sukses mengalahkan Kanta Tsuneyama (Jepang) dengan skor 21-14 dan 21-12.
Lalu di sektor tunggal putri ada Gregoria Mariska Tunjung. Tunggal putri nomor satu Indonesia itu tepatnya menang atas Wen Chi Hsu (Taiwan) dengan skor 21-12, dan 21-15. Kemudian di nomor ganda putra Indonesia masih memiliki dua wakil. Kedua pasangan itu adalah Sabar Karyaman Gutama /Muhammad Reza Pahlevi Isfahani dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.
Sementara ganda putri juga masih ada, yang mana diwakili oleh Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi yang menang susah payah di babak 32 besar. Febriana/Amallia tepatnya menang atas pasangan gado-gado, Natasja Anthonisen/Alyssa Tirtosentono yang berasal dari Denmark dan Belanda. Terakhir ganda campuran juga masih memiliki dua wakil. Kedua pasangan ganda campuran itu adalah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Berikut Hasil Lengkap Wakil Indonesia di 32 Besar Swiss Open 2024:
Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi vs Natasja P. Anthonisen/Alyssa Tirtosentono (Denmark/Belanda): 21-16, 20-22, 21-18
Sabar Karyaman Gutama/Muhammad Reza Pahlevi Isfahani vs Joshua Magee/Paul Reynolds (Irlandia): 21-8, 21-19
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (Taiwan): 21-19, 15-21, 15-21
Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Nguyen Thuy Linh (Vietnam): 16-21, 21-19, 19-21
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Malik Bourakkadi/Leona Michalski (Jerman): 21-4, 21-9
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Huang Di/Liu Yi (China): 21-16, 21-18
Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa (India): 18-21, 21-12, 19-21
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris): 21-12, 21-10
Putri Kusuma Wardani vs Pornpawe Chochuwong (Thailand): 11-21, 10-21
Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang): 15-21, 19-21
Alwi Farhan vs Kanta Tsuneyama (Jepang): 21-14, 21-12
Gregoria Mariska Tunjung vs Wen Chi Hsu (Taiwan): 21-12, 21-15
(bP/timKB).
Sumber foto: facebook
Berita lainya
Jadwal NBA All Star 2025
Augsburg Paksakan Leipzig Raih Hasil Imbang
Brighton Dua Kali Kalahkan Chelsea Dalam Satu Pekan