Jakarta – Al Nassr berjumpa dengan Al Khaleej dalam lanjutan kompetisi LigaPro Saudi. Diperkuat sang mega bintang, Cristiano Ronaldo, Al Nassr terlihat kesulitan memenangkan laga ini. Tampil mendominasi sepanjang pertandingan, Ronaldo dkk susah payah menembus pertahanan Al Khaleej. Bahkan mereka harus menunggu hingga babak kedua untuk memecah kebuntuan dan hanya berhasil mencetak satu gol hingga laga usai, Berkat kemenangan ini, Al Nassr kini mengoleksi poin 71 di peringkat dua, sekaligus memangkas jarak dengan pemuncak klasemen Al Hilal menjadi sembilan poin.
Pada menit ketujuh Al Khaleej sebenarnya mampu mencetak gol lewat lesakan Mohamed Sherif. Namun gol Sherif dianulir karena sang pemain lebih dulu terjebak offside. Di menit ke-10 Cristiano Ronaldo mendapatkan peluang terbuka, namun CR7 lebih dulu terjebak offside. Pada menit ke-15 Ronaldo sebenarnya mampu mencetak gol namun dianulir karena offside.
Wasit sempat berkomunikasi dengan wasit VAR, namun tetap menganulir gol Ronaldo. CR7 pun tampak kesal golnya dianulir. Di menit ke-21 Ronaldo berhasil mencuri bola dari kaki pemain belakang Al Khaleej lalu melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti lawan. Namun tembakan Ronaldo masih bisa diblok kiper lawan. Tidak ada gol tercipta, skor imbang tanpa gol bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Al Nassr baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-68 lewat gol yang dicetak Aymeric Laporte. Sundulannya meneruskan free kick Marcelo Brozovic sukses membobol gawang lawan. Tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa laga. Skor 1-0 untuk kemenangan Al Nassr pun menjadi hasil akhir laga ini, dengan Ronaldo dkk yang susah payah kalahkan Al Khaleej.
Berkat kemenangan ini, Al Nassr kini mengoleksi poin 71 di peringkat dua, sekaligus memangkas jarak dengan pemuncak klasemen Al Hilal menjadi sembilan poin
(Yp/timKB).
Sumber foto: facebook
Berita lainya
Lonzo Ball Perpanjang Kontrak Dengan Chicago Bulls
Neymar Jr Pulang Kampung Ke Santos
Jorge Martin Kecelakaan, Quartararo Tercepat