Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Prediksi Polandia Vs Austria


Jakarta – Sebelum laga Belanda kontra Prancis, Grup D terlebih dahulu menggelar laga antara Polandia melawan Austria. Dua tim tersebut sama-sama kuda hitam yang terluka akibat kalah di pertandingan pertama. Kekalahan mereka terasa menyakitkan karena sebenarnya mereka bermain lebih baik dari Belanda dan Prancis. Polandia berhasil unggul lebih dahulu atas Belanda sebelum terkena comeback dan berakhir dengan kekalahan, sementara  Prancis berhasil menang akibat gol bunuh diri pemain Austria.

Memang, hanya tiga poin dari laga ini yang dapat membantu Polandia dan Austria merintis jalan lolos ke babak 16 besar. Kekalahan akan membuat mereka angkat koper dari Euro 2024. Sedangkan lawan berat menanti bila berhasil menang dalam laga ini. Tentu, kedua tim harus tampil habis-habisan di laga ini. Sayangnya, melihat permainan di laga terakhir, Austria tampak akan keluar sebagai pemenang. Apalagi, Polandia masih harus menanti kabar terkini dari cedera yang menimpa striker andalannya Robert Lewandowski.

Polandia memang kehilangan dua bintangnya dalam laga perdana, sang mesin gol Robert Lewandowski dan pemain bintang Juventus Arkadiuzs Milik harus absen larena cedera yang mereka alami di laga ujicoba jelang dimulainya Euro 2024. Keduanya adalah pemain pilar yang menjadi tulang punggun Polandia sepanjang babak kulaifikasi yang lalu. Melihat pentingnya laga ini, Lewandoski napaknya akan dipaksakan bermain dalam laga melawan Austria ini, Apalagi Euro 2024 kemungkinan akan menjadi yang terakhir bagi pemain Barcelona tersebut.

Sebaliknya Austria dapat tampil dengan seluruh pemain terbaik yang dimilikinya. Tim KB memprediksi Austria akan memenangkan laga ini dengan skor tips 1-0 atau 2-1. Namun bila Robert Lewandowski diturunkan maka Polandia masih mempunyai harapan untuk memenangkan laga ini juga dengan skor tipis.

(Yp/timKB)

Sumber foto: google

Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda