Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Jelang Portugal Kontra Prancis


Jakarta – Pertemuan dua mega bintang akan tersaji dalam laga perempat final Euro 2024 antara Prancis kontra Portugal. Dua penyandang ban kapten, Cristiano Ronaldo dan Kylian Mbappe akan memimpin rekan-rekannya merebut tiket lolos ke semifinal. Selain kedua mega bintang tersebut, laga Portugal kontra Prancis juga akan menyajikan penampilan para bintang top dari kedua kesebelasan, seperti Bruno Fernandez dan Bernardo Silva dari Portugal dan Antoine Griezmann dan Marcus Thuram dari Prancis.

Portugal lolos setelah mengalahkan Slovenia melalui adu penalti, menyusul hasil 0-0 selama 120 menit. Sedangkan Prancis menang tipis atas Belgia usai diuntungkan dengan gol bunuh diri Jan Vertonghen. Di era Cristiano Ronaldo, Portugal tercatat sudah tujuh kali berduel dengan Prancis baik di ajang kompetitif atau uji coba. Hasilnya, Portugal empat kali kalah dan cuma sekali menang, yang terjadi di final Piala Eropa 2016. Kendati demikian, Prancis toh sedang dalam situasi sulit di Euro 2024. Les Bleus cuma memenangi dua dari empat pertandingannya dan baru mencetak satu gol saja, itu pun hanya dari penalti Kylian Mbappe. Namun, toh bagi Ronaldo Prancis masih tetap favorit juara turnamen ini.

Sementara di kubu Prancis, Mbappe akan berhadapan bintang idolanya di masa kecil Ronaldo. Tidak hanya Mbappe namun seluruh pemain Prancis akan menaruh perhatian pada CR7. Walaupun penampilannya jauh dari mengesankan di Euro 2024 ini. Hingga saat ini bintang Al Nassr itu belum mencetak satu golpun dan gagal dalam mengeksekusi tendangan penalti. Terlebih, Ronaldo punya catatan kurang oke kala bersua Prancis. CR7 sudah 7 kali bersua Tim Ayam Jantan dan hanya bisa mencetak gol 2 kali dalam hasil seri 2-2 di fase grup Piala Eropa 2020.

Diprediksi laga akan berlangsung ketat dan seru, namun tim KB memprediksikan Portugal akan memenangkan pertandingan dengan skor tipis. Bagaimanapun, kehadiran Ronaldo masih akan membuat satu atau dua pemain Prancis akan selalu menjaga pergerakannya dan membuat ruang terbuka bagi Rafael Leao atau pemain Portugal lainnya untuk mencetak gol.

(Yp/timKB).

Sumber foto: facebook

Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda