Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Inter Miami Gilas Toronto FC 3-1


Jakarta – Inter Miami sukses meraih kemenangan ketika berhadapan dengan Toronto FC pada lanjutan Major League Soccer 2024, Kamis (18/7) pagi WIB. Bermain di Chase Stadium The Herons menang dengan skor 3-1. Tiga gol kemenangan tim tuan rumah dicetak oleh Federico Redondo (53′, 53′) dan Diego Gomez (43′), sementara Toronto hanya mampu membalas lewat Derrick Etienne (79′).

Di laga ini, The Herons tampil tanpa diperkuat Lionel Messi dan Sergio Busquets. La Pulga absen karena mengalami cedera pergelangan kaki ketika membela Argentina di final Copa America 2024, sedangkan Busquets menjalani skorsing karena akumulasi kartu.

Inter Miami meladeni Toronto di Chase Stadium, Florida. Laga ini penting bagi Inter Miami untuk menjaga posisi di puncak klasemen sementara Wilayah Timur. Pasukan Gerardo Martino tampil percaya diri sejak menit pertama. Biar begitu, gol pertama Inter Miami baru tercipta di menit ke-43 lewat aksi Diego Gomez.

Memasuki babak kedua, kondisi unggul membuat Miami bermain lebih lepas. Federico Redondo lantas mencetak brace cepat di menit ke-53 dan ke-59. Inter Miami unggul 3-0. Toronto bukannya tanpa perlawanan. Lewat skema serangan balik cepat, Derrick Etienne Jr. mencetak gol balasan di menit ke-79. Skor 3-1. Perubahan skor tersebut sedikit mengubah tempo, Toronto melawan. Meski begitu, Inter Miami bisa mempertahankan keunggulan 3-1 hingga wasit meniup peluit panjang.

Tambahan tiga poin ini membuat Miami tetap memuncaki klasemen Wilayah Timur dengan raihan 50 poin dari 24 pertandingan, selisih dua poin dari Cincinnati (24) yang berada di tempat kedua. Sementara itu, Toronto tertahan di urutan kedelapan dengan perolehan 27 poin dari 25 pertandingan. Pasukan Tata Martino berikutnya bakal menghadapi Chicago Fire di Chase Stadium pada lanjutan MLS, Minggu (21/7) pagi WIB. Di sisi lain, Toronto bakal bertandang ke markas Montreal.

(Yp/timKB).

Sumber foto: kompas.com

Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda