Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Timnas Voli Putra Indonesia Raih Kemenangan Lawan Hong Kong


Jakarta – Timnas Voli Putra Indonesia sukses meraih kemenangan perdana di ajang ini usai mengalahkan Hong Kong. Duel Timnas Voli Putra Indonesia vs Hong Kong di laga perdana Grup A AVC Asian Men’s U-20 Volleyball Championship 2024 digelar di DBL Arena, Surabaya, Selasa (23/7/2024) malam WIB. Indonesia menang telak atas Hong Kong 3-0 (25-10, 25-21, 25-14). Kemenangan ini bisa memberikan kepercayaan diri para pemain untuk menghadapi laga laga selanjutnya.

Indonesia memulai laga dengan baik. Pada set pertama, skuad asuhan Li Qiujiang itu berhasil mendominasi jalannya pertandingan. Tak terbendung, tim tuan rumah memenangi set pertama dengan telak 25-10. Memasuki set kedua, Indonesia sejatinya masih mampu mengungguli Hong Kong. Akan tetapi, Hong Kong mampu memberi perlawanan kepada Indonesia dan mulai mengimbangi tuan rumah sejak kedudukan 6-6.

Bahkan Indonesia semakin tertinggal ketika Hong Kong berhasil memanfaatkan kelemahan Mohammad Fahril dkk. Namun, Indonesia berhasil bangkit setelah selalu tertinggal dan mampu menyamakan kedudukan 16-16. Ketika skor imbang 18-18, menjadi momentum bagi Indonesia untuk meninggalkan Hong Kong. Kepercayaan diri yang dimiliki para pemain Indonesia berhasil membuat mereka semakin menambah skor hingga unggul 25-21.

Pada set ketiga, Indonesia kembali tampil dominan. Tanpa mengalami kesulitan berarti, tim tuan rumah sukses memastikan kemenangan atas Hong Kong dengan skor 25-14 di set ketiga. Kemenangan ini memberi modal yang baik bagi Indonesia untuk menatap laga berikutnya. Pada match kedua Grup A, Indonesia akan bertemu Arab Saudi pada Rabu 24 Juli 2024 pukul 19.00 WIB. Selain Hong Kong dan Arab Saudi, Indonesia tergabung bersama Australia di Grup A. Sebelumnya, pada laga perdana lainnya, Timnas Voli Putra Arab Saudi sukses merebut kemenangan atas Australia 3-0 (25-23, 28-26, 25-23).

(bP/timKB).

Sumber foto: liputan6.com

Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda