Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Jadwal Matchday Kedua Liga Primer Inggris


Jakarta – Liga Primer Inggris akan menggelar rangkaian laga matchday kedua musim 2024/2025 pada Sabtu dan Minggu akhir pekan ini. Tidak ada laga Big Match tersaji di matchday kedua ini, namun laga laga seru masih dapat disaksikan diantaranya adalah laga pembuka antara Manchester United yang akan bertandang ke markas Brighton.

Manchester United jelas akan bertekad melanjutkan start apiknya pakan lalu yang berhasil mengalahkan Fulham dengan skor tipis 1-0. Bruno Fernandes mengincar poin penuh di kandang Brighton yang saat ini berada di puncak klasemen sementara Liga Inggris. Sementara di laga lainnya akan menyajikan Tottenham Hotpsur yanng akan menjamu Everton. Tottenham mengincar kemenangan pertama di musim ini, sebaliknya Everton juga akan berjuang memperbaiki posisinya yang saat ini berada di dasar klasemen sementara Liga Primer Inggris.

Sedangkan sang juara bertahan, Manchester City akan menjamu tim promosi, Ipswich Town. City diprediksi akan memenangkan laga ini dengan mudah, melihat kualitas skuad yang mereka miliki masih jauh di atas skuad Ipswich Town. Kemudian juga ada laga antara Aston Villa melawan Arsenal. Laga keduanya diprediksi akan berjalan sengit. Keduanya adalah wakil Inggris di Liga Champions musim ini dan kemungkinan kan kembali bersaing di papan atas bersama City dan Liverpool. Rangkaian laga di matchday kedua Liga Primer Inggris akan ditutup oleh laga Brentford yang akan bertandang ke markas  Liverpool di Anfield.

Jadwal Liga Inggris Pekan 2

Sabtu, 24 Agustus 2024

18.30 WIB Brighton vs Manchester United

21.00 WIB Tottenham vs Everton

21.00 WIB Crystal Palace vs West Ham

21.00 WIB Southampton vs Nottingham Forest

21.00 WIB Fulham vs Leicester City

21.00 WIB Manchester City vs Ipswich Town

23.30 WIB Aston Villa vs Arsenal

Minggu 25 Agustusus 2024

20.00 WIB Bournemouth vs Newcastle

20.00 WIB Wolverhampton vs Chelsea

22.30 WIB Liverpool vs Brentford

(Yp/timKB).

Sumber foto: facebook

Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda