Jakarta – Setelah mendapatkan kemenangan di Liga Inggris akhir pekan lalu, Manchester United memulai kiprahnya di Piala Liga dengan mengalahkan Barnsley lewat skor telak 7-0, Rabu (18/9) dini hari WIB tadi. Di pertandingan putaran ketiga yang digelar di Old Trafford semalam, tiga pemain Setan Merah sukses mengemas brace; mereka adalah Marcus Rashford, Alejandro Garnacho dan Christian Eriksen, sedangkan satu gol lainnya diciptakan oleh Antony melalui penalti.
Ini menjadi margin kemenangan terbesar yang diraih Ten Hag dalam karier manajerialnya selama menangani Manchester United. Meski begitu, rekor pribadi terbaik sosok asal Belanda itu masih belum terpecahkan sebagaimana ia pernah membantai De Graafschap di Eredivisie lewat skor 8-0 saat masih di Ajax pada 2018 silam.
MU mencoba bermain agresif sejak awal laga. Hasilnya, Rashford sukses membuka keunggulan tuan rumah ketika pertandingan berjalan 16 menit meneruskan assist Garnacho. Menit ke-34, MU mendapat penalti usai Antony dilanggar pemain Barnsley, Gabriel Slonina di kotak terlarang. Antony maju menjadi algojo dan sukses menjalankan tugasnya dengan sempurna. Garnacho menambah keunggulan MU menjadi 3-0 di masa injury time babak pertama, kali ini Rashford bertindak sebagai pemberi assist. Skor 3-0 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, MU meneruskan dominasi mereka. Garnacho mencetak gol keduanya pada menit ke-49 meneruskan assist yang diberikan Christian Eriksen. MU belum puas juga meski sudah unggul empat gol. Garnacho kembali menjadi kreator serangan yang dituntaskan Rashford menjadi gol pada menit ke-58. MU kini memimpin 5-0. MU mencetak dua gol dalam rentang empat menit, semuanya diborong Eriksen, masing-masing di menit ke-81 dan 85. Skor 7-0 pun menjadi hasil akhir laga ini.
United akan mengalihkan fokus ke Liga Primer dengan memainkan matchday kelima pada Sabtu (21/9) malam WIB. Mereka diharuskan bertandang ke London untuk melawan tuan rumah Crystal Palace.
(Yp/timKB).
Sumber foto: facebook
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
Marc Marquez Juarai Sprint Race MotoGP Spanyol 2025
The Blues Jaga Peluang Ke Liga Champions
PSBS Biak Gulung Barito Putera 2-1