Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Atlanta Tunda Kelolosan Inter Miami Ke Semifinal


Jakarta – Kelolosan Inter Miami ke babak semifinal playoff MLS tertunda usai menelan kekalahan dalam laga kedua melawan Atlanta United di babak playoff MLS 2024 Bertanding di Stadion Mercedes Benz, Atlanta, Minggu, 3 November 2024 pukul 06.00 WIB, The Herons kalah tipis 1-2. Dalam pertandingan tersebut Lionel Messi bermain penuh, namun belum bisa menjebol gawang tuan rumah dalam laga di Round Best of Three tersebut.

Kompetisi MLS telah memasuki babak playoff dengan format best of three pada putaran pertama. Artinya, tim yang sukses memenangi dua dari tiga duel bakal berhak lanjut ke semifinal Wilayah Timur MLS Cup 2024. Inter Miami sebelumnya kalahkan Atlanta dengan skor 2-1 pada 26 Oktober kemarin. Laga ketiga digelar pada 10 November mendatang.

Luis Suarez mendapatkan peluang pertama pada menit ke-3. Sayangnya tembakan dari luar kotak penalti masih melambung jauh dari gawang.; Pada menit ke-22, tembakan Messi dari umpan tarik Diego Gomez sedikit menyamping, hanya menghasilkan tendangan gawang. Pada menit 28, tembakan pemain Atlanta Alexey Miranchuk, mengarah ke gawang dan berhasil ditepis Drake Callender. Hanya menghasilkan sepak pojok.

Petaka terjadi di menit ke-40. Diawali dari penjaga gawang B Guzan, yang akan mengambil tendangan gawang. Akan tetapi dia terpeleset, dan bola jatuh ke area penalti. Frederico Redondo mencuri bola dan memberi umpan kepada H Martinez. H Martinez pun dengan mudah mencip bola pelan ke arah gawang yang lowong ditinggal penjaga gawang. Miami unggul sementara di menit 40.

Memasuki babak kedua, tuan rumah menyamakan kedudukan. Pada menit ke-58, Derrick Williams, mencatatkan namanya di papan skor. Ia mencetak gol cantik melalui sundulan kepala setelah memanfaatkan umpan tarik dari area kanan pertahanan Miami. Drake Callender tidak bisa berbuat banyak karena bola sudah sangat dekat dengan gawang. Skor sementara 1-1. Alexandre Silva, pemain pengganti di menit 89 mencetak gol pada menit ke-94, memanfaatkan umpan dari Alexey Miranchuk lewat serangan cepat. Tuan rumah berbalik memimpin dengan skor 2-1. Hasil ini bertahan sampai wasit meniup peluit panjang. Atas hasil ini, kedua tim harus kembali bertanding pada 9 November mendatang, melakoni pertandingan ketiga.

(Yp/timKB).

Sumber foto: facebook

Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda