Jakarta – Kompetisi La liga Spanyol telah mendekati akhir putaran pertama musim 2024/2025 yang akan rehat di penghujung tahun ini. Di luar kebiasaan, saat ini posisi pimpinan klasemen diperebutkan oleh Barcelona dan Atletico Madrid. Sedangkan Real Madrid yang biasanya menjadi rival Barcelona mengintai di posisi ketiga. Barcelona dan Atletico yang mempunyai nilai yang sama akan bertemu akhir pekan ini di jornada ke-18. Barcelona berharap tuah kandang mereka saat melawan Atletico Madrid. Presiden Barcelona, Joan Laporta, ingin suporter memberikan dukungan lebih pada laga nanti.
Barcelona vs Atletico Madrid pada jornada ke-18 La Liga Spanyol bakal berlangsung di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Minggu (22/12/2024). Laga ini menjadi duel perebutan puncak klasemen. El Barca saat ini berada di urutan teratas dengan 38 poin. Poin mereka sama dengan Atletico hanya unggul selisih gol. Namun, Los Rojiblancos memainkan satu laga lebih sedikit dari Barcelona. Hal ini bikin posisi Blaugrana di urutan teratas sangat terancam. Maka dari itu, Barcelona wajib menang di laga ini demi amankan posisi puncak. Misi tersebut tak akan mudah. Barcelona saat ini sedang dalam tren kurang baik. Barcelona hanya sekali menang di lima laga terakhir dengan sisanya dua kali imbang dan dua kali kalah. Sementara, Atletico menyapu bersih lima laga terakhir dengan kemenangan.
Jadwal Jornada Ke-18 La Liga Spanyol akhir pekan ini
Sabtu, 21 Desember 2024
02.55 WIB : Girona vs Valladolid
19.55 WIB : Getafe vs Mallorca
22.10 WIB : Celta Vigo vs Real Sociedad
Minggu, 22 Desember 2024
22.10 WIB : Osasuna vs Athletic Bilbao
02.55 WIB : Barcelona vs Atletico Madrid
19.55 WIB : Valencia vs Alaves
22.10 WIB : Real Madrid vs Sevilla
Senin, 23 Desember 2024
00.25 WIB : Las Palmas vs Espanyol
00.25 WIB : Leganes vs Villarreal
02.55 WIB : Real Betis vs Rayo Vallecano
(bP/timKB).
Sumber foto: sportsdunia.com
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
Lonzo Ball Perpanjang Kontrak Dengan Chicago Bulls
Neymar Jr Pulang Kampung Ke Santos
Jorge Martin Kecelakaan, Quartararo Tercepat