Jakarta – Kompetisi Seria A Italia akan menggelar rangkaian laga di giornata ke-21 akhir pekan ini. Di giornata ke-21 ini akan tersaji pertandingan seru antara Juventus vs Milan pada Minggu (19/1/2025) pukul 00.00 WIB. Selain itu terdapat pertandingan antara Atalanta vs Napoli pada Minggu (19/1/2025) pukul 02.45 WIB. Pekan ini, Juventus akan menjamu tamunya yaitu Milan di Allianz Stadium. Juventus saat ini berada di peringkat 5 klasemen tanpa kekalahan dengan 7 kemenangan dan 13 hasil imbang dengan total 34 poin. Pada pertandingan terakhir yang merupakan laga tunda pekan ke-19, Juventus memperoleh hasil imbang atas Atalanta (15/2/2025) dengan skor 1-1.
Di sisi lain, Milan saat ini berada di peringkat 7 klasemen dengan 8 kemenangan, 7 hasil imbang, dan 4 kekalahan dengan perolehan 31 poin. Di pertandingan terakhir laga tunda pekan ke-19, Milan memperoleh kemenangan atas Como (15/1/2025) dengan skor 2-1. Pada pertandingan lainnya, Napoli akan bertandang ke markas Atalanta di Gewiss Stadium. Napoli saat ini menempati puncak klasemen dengan 15 kemenangan, 2 hasil imbang, dan 3 kekalahan dengan total 47 poin. Pada Liga Italia pekan sebelumnya, Napoli mendapatkan kemenangan atas Verona (13/1/2025) dengan skor 2-0. Sementara itu, sang kuda hitam Atalanta menempati peringkat 3 klasemen dengan 13 kemenangan, 4 hasil imbang, dan 3 kekalahan dengan total 43 poin. Atalanta yang mendapatkan hasil kurang memuaskan di beberapa pertandingan terakhir ingin bermain maksimal pada laga kandang pekan ini.
Jadwal pertandingan giornata ke-21 Serie A Italia
Sabtu, 18 Januari 2025
- Roma vs Genoa, pukul 02.45 WIB
- Bologna vs Monza, pukul 21.00 WIB
Minggu, 19 Januari 2025
- Juventus vs Milan, pukul 00.00 WIB
- Atalanta vs Napoli, pukul 02.45 WIB
- Fiorentina vs Torino, pukul 18.30 WIB
- Parma vs Venezia, pukul 21.00 WIB
- Cagliari vs Lecce, pukul 21.00 WIB
Senin, 20 Januari 2025
- Verona vs Lazio, pukul 00.00 WIB
- Inter vs Empoli, pukul 02.45 WIB
Selasa, 21 Januari 2025
- Como vs Udinese, pukul 02.45 WIB
(Yp/timKB).
Sumber foto: vidio.com
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
Josh Watson: Petarung Tangguh Dari Portland Di BKFC
Gregory McKarl Hardy: Dari NFL ke Ring BKFC
Dibantai Borneo, PSIS Semakin Dekat Terdegradasi