Jakarta – Nottingham Forest sukses mengatasi kebangkitan Southampton di babak kedua laga Liga Primer Inggris untuk meraih kemenangan tipis 3-2, Minggu (19/1). Berkat kemenangan tersebut, The Garibaldi menduduki peringkat ketiga klasemen Liga Primer Inggris dengan raihan 44 poin, sama dengan raihan peringkat dua Arsenal, yang unggul selisih gol. Adapun Southampton kian terpuruk di dasar klasemen dengan raihan 6 poin, terpaut 10 poin dari zona aman. Nottingham menyamai poin Arsenal di atasnya. Kedua tim itu tertinggal 6 angka dari Liverpool selaku pemuncak klasemen sementara.
Forest tampil menggebrak di babak pertama dan sukses mencetak tiga gol. Nottingham Forest berhasil unggul di menit 11 lewat gol Elliot Anderson memanfaatkan umpan dari Morgan Gibbs-White. Tim tuan rumah menggandakan keunggulan mereka pada menit 28 lewat aksi Callum Hudson-Odoi usai menerima assist dari Chris Wood. Wood membawa Forest unggul 3-0 pada menit 41 memanfaatkan umpan dari Ola Aina. Skor 3-0 untuk keunggulan Nottingham Forest atas Southampton bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Southampton bangkit dan berusaha mengejar ketertinggalan mereka. Tim juru kunci klasemen Liga Primer Inggris itu memangkas ketertinggalan mereka pada menit 60 lewat gol Jan Bednarek memanfaatkan umpan Lesley Ugochukwu. Southampton kembali mencetak gol untuk membuat skor menjadi 3-2 lewat aksi Paul Onuachu memanfaatkan assist Mateus Fernandes. Tidak ada gol lagi yang tercipta di sisa laga dan Nottingham Forest sukses mempertahankan keunggulan mereka dan menang 3-2 atas Southampton.
Nottingham Forest belum terkalahkan sejak terakhir kali dipermalukan Manchester City 3-0 pada 3 Desember 2024. The Garibaldi selanjutnya mengoleksi 7 kemenangan, termasuk menaklukkan Manchester United (3-2) dan Tottenham Hotspur (1-0).
(Yp/timKB).
Sumber foto: facebook
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
Antony Bawa Real Betis kandaskan Gent
Big Match Munchen Vs Leverkusen Di Spieltag Ke-22 Bundesliga
Union SG Ditekuk Ajax Amsterdam