Jakarta – Atletico Madrid memantapkan posisinya sebagai pesaing perebutan gelar juara musim ini, usai mengalahkan tamunya Mallorca, di jornada 22 La liga musim 2024/2025. Laga yang digelar pada Minggu (2/2/2025). Atletico menang dengan skor 2-0. Atletico mengalahkan lawannya tersebut melalui gol yang dicetak oleh S. Lino dimenit 26. Sementara satu gol lainnya dicetak oleh A. Griezmann dimenit 90+3. Dengan kemenangan ini, Atletico berhasil memangkas jarak dengan Real Madrid. Kini kedua tim hanya berjarak satu poin saja. Real Madrid yang berada di puncak klasemen, mengumpulkan 49 poin. Sementara Atletico Madrid yang berada diposisi kedua, memiliki 48 angka.
Mallorca tampil sangat agresif. Mereka langsung menggempur pertahanan Atletico. Memasuki menit ke-20, Atletico mulai menunjukkan taringnya. Alexander Sorloth berhasil menciptakan peluang berkat umpan cemerlang dari Julian Alvarez. Namun, tembakan Sorloth masih bisa diamankan oleh kiper Mallorca, Dominik Greif. Samuel Lino membuka gol pertama di menit ke-26 dengan tembakan rendah yang meluncur ke sudut jauh berkat umpan Giuliano Simeone.Perlahan, Atletico mulai lepas dari tekanan Mallorca dan tampil lebih percaya diri. Pada menit ke-39, Giuliano Simeone melepaskan tendangan keras yang mengarah ke gawang. Tetapi lagi-lagi ditangkap oleh Greif. Skor 1-0 untuk keunggulan Atletico bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua pertandingan dimulai dengan Atletico Madrid yang langsung mengambil alih kendali permainan. Mereka menunjukkan semangat yang tinggi, berusaha mencetak gol cepat untuk memperbesar keunggulan. Pada menit ke-46, Alexander Sorloth kembali mendapatkan kesempatan emas. Namun tendangannya melambung tinggi di atas gawang Mallorca, mengecewakan para pendukungnya. Sembilan menit kemudian, Koke mencoba peruntungannya dengan tendangan dari luar kotak penalti. Sayangnya Dominik Greif kembali mampu mengamankan gawangnya.
Mallorca tidak menyerah. Memasuki menit ke-60, mereka mulai bangkit dan menunjukkan perlawanan yang lebih agresif. Mereka menciptakan beberapa peluang. Hingga menit ke-75, serangan Mallorca masih belum membuahkan hasil. Pertahanan Atletico yang kokoh tetap mampu menahan gempuran lawan. Namun, dalam momentum dramatis di masa tambahan waktu 90+3, Atletico melancarkan serangan balik yang cepat. Julian Alvarez, dengan ketenangannya, berhasil mencetak gol kedua untuk Atletico. Los Rojiblancos menutup laga itu dengan kemenangan 2-0.
(bP/timKB).
Sumber foto: facebook
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
Jadwal Giornata Ke-24 Serie A
Derbi Madrid Di Jornada Ke-23 La Liga Akhir Pekan Ini
MU Kontra Leicester City Di Putaran Ke-4 FA Cup