Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Jadwal Leg Kedua Babak Play-off Liga Europa


Jakarta – Leg kedua babak play-off Liga Europa musim 2024/2025 akan menyajikan 8 seru tim yang berebut tiket ke babak 16 Besar. Rangkaian laga seru di leg 2 playoff-knockout UEL 2024/2025 itu termasuk duel tim besar antara AS Roma vs Porto, Jumat (21/2) pukul 00.45 WIB. Agregat kedua tim imbang 1-1 jelang leg 2. Duel tersebut sekaligus jadi satu-satunya yang masih memiliki kedudukan imbang.

Selain itu, di jam yang sama, terdapat duel Bodo/Glimt vs Twente pukul 00.45 WIB. Twente yang dibela bek Indonesia, Mees Hilgers saat ini unggul agregat 1-2. Berikutnya di jam 00.45 WIB juga diisi laga FCSB vs PAOK (agregat 2-1) dan Galatasaray vs AZ Alkmar (1-4). Sementara, laga lain akan dihelat pukul 03.00 WIB, termasuk duel Ajax vs Royale Union Saint-Gilloise (USG) dengan agregat 2-0. Lalu laga lain antara Anderlecht vs Fenerbahce (0-3), Plzen vs Ferencvaros (0-1), serta Real Sociedad vs Midtjylland (2-1).

Laga seru lainnya, tersaji antara Bodo/Glimt vs Twente di Stadion Aspmyra, Bodo, Norwegia, Jumat (21/2) pukul 00.45 WIB. Calon tim tamu, Twente datang dengan keunggulan agregat 2-0. Twente yang diperkuat bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers, sedang dalam tren positif. Akhir pekan lalu, The Tukkers menang 2-0 atas Waalwijk di lanjutan Liga Belanda. Itu juga jadi kemenangan ke-2 secara beruntun bagi Twente. Adapun Mees Hilgers tidak dimainkan di laga terbaru. Namun bek Indonesia ini turut tampil 90 menit dalam laga leg 1 UEL kontra Bodo/Glimt. Hilgers yang sempat mendekap cedera periode Desember-Januari, kemungkinan bisa kembali tampil di laga leg 2 kontra Bodo/Glimt.

Berikut ini jadwal lengkap leg 2 playoff-knockout UEL 2024/2025 dini hari nanti

  • 00.45 WIB: AS Roma vs FC Porto (Agg 1-1)
  • 00.45 WIB: Bodo/Glimt vs Twente (Agg 1-2)
  • 00.45 WIB: FCSB vs PAOK (Agg 2-1)
  • 00.45 WIB: Galatasaray vs AZ Alkmaar (Agg 1-4)
  • 03.00 WIB: Ajax vs Royale Union SG (Agg 2-0)
  • 03.00 WIB: Anderlecht vs Fenerbahce (Agg 0-3)
  • 03.00 WIB: Plzen vs Ferencvaros (Agg 0-1)
  • 03.00 WIB: Real Sociedad vs Midtjylland (Agg 2-1)

(bP/timKB).

Sumber foto: liputan6.com

Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda