Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Usaha Timnas Indonesia Naik Peringkat FIFA


Jakarta – Timnas Indonesia akan memaksimalkan laga ujicoba melawan Timor Leste dalam rangka FIFA Matchday 2022 yang akan digelar hari ini, Kamis,27 Januari dan Minggu, 30 Januari 2022. Walaupun hanya sebuah pertandingan ujicoba namun hasil akhir dari laga ini akan mempengaruhi peringkat kedua tim dalam daftar peringkat FIFA. Saat ini, Indonesia berada di urutan ke-164 dan Timor Leste di urutan ke-196.

Pemilihan PSSI memilih Timor LEste sebagai laawan dalam ujicoba ini juga sebagai usaha untuk menaikkan peringkat FIFA tersebut. Hal ini dikarenakan TImnas Indonesia mempunyai catatan tidak pernah terkalahkan saat bertanding melawan Timor Leste. Bahkan Timnas Indonesia mencatatkan kemenangan dengan mencetak 14 gol dan hanya kebobolan 1 gol dalam empat pertandingan terakhir melawan Timor Leste.

Foto: detik.com

Laga ini juga dijadikan pelatih Shin Tae-yong untuk persiapan event selanjutnya seperti Piala AFF U-23 2022, SEA Games 2022, dan Kualifikasi Piala Asia 2023. Jadi, Timnas Indonesia diharapkan bisa menunjukkan permainan seperti yang diharapkan.

Pelatih Shin Tae-yong dipediksi akan mengandalkan skema 4-1-4-1. Irfan Jaya, Evan Dimas, Ricky Kambuaya, dan Ramai Rumakiek yang berada di lini tengah akan diplot untuk mendukung pergerakan Muhammad Rafli sebagai ujung tombak Timnas Indonesia.

Team KB memperdiksikan Timnas Indonesia akan memenangkan pertandingan dengan skor tipis. Mengingat tiga pilar timnas, Egy Maulana Vikry, Witan Sulaeman dan Asnawi Mangkualam tidak dapat bermain dalam laga ujicoba ini.

(Yp/teamKB)

Fototitle: bola.net