Jakarta – Tim Alga Romeo menjadi tim peserta Formula 1 GP 2022 terakhir yang memperkenalkan mobil yang akan dipakainya musim ini. Selain memperkenallkan mobil barunya, tim pabrikan asal Swiss ini juga memperkenalkan pembalap barunya. Di musim ini Alfa Romeo memakai pembalap baru yaitu Valterri Botas mantan tandem Lewis Hamilton di Tim Mercedes musim lalu dan pembalap debutan asal China, Guanyu Zhou.
Alfa Romeo menamai mobil yang akan digunakan di musim 2022 ini dengan nama C42. Seperti musim sebelumnya, warna merah dan putih masih menghiasi livery khas warna Alfa Romeo. Mobil ini langsung digunakanoleh Bottas dan Zhou di Tes Pramusim yang dilakukan di Barcelona minggu lalu.
Para petinggi Alfa Romeo optimistis menyambut musim anyar dengan mobil dan komposisi pembalap yang sama sekali baru. Mereka juga meyakini timnya akan mampu beradaptasi dengan regulasi baru yang akan diberlakukan mulai musim ini. Namun sayangnya hasil di tes pramusim berkata lain.
Dalam tes pramusim yang telah digelar di Sirkuit Barcelona beberapa waktu lalu, tim Alfa Romeo gagal mencatat hasil maksimal.Zhou, yang menjadi satu-satunya pembalap debutan musim ini, bertengger di peringkat ke-15 dengan melibas total 112 lap. Pembalap lainnya, Bottas bahkan mendapat hasil lebih buruk. Dia berada di dasar time sheet usai mencatat waktu lap terburuk dibanding pembalap reguler lainnya.
Namun tim Alfa Romeo masih punya kesempatan untuk memperbaiki penampilan mereka sebelum musim 2022 bergulir. Pasalnya, sesi tes pramusim kedua akan digelar di Bahrain pada 10-12 Maret mendatang.
(Yp/teamKB)
Fototitle: gridoto.com
Berita lainya
Taylor Fritz Singkirkan Adam Walton
Aryna Sabalenka Melaju Ke Perempatfinal Miami Open
Jimmy Butler Bawa Heat Bungkam Warriors