Jakarta – Sebuah berita unik dan menarik terjadi di sebuah laga LIga amatir di Inggris. Legenda sepakbola Brasil dan salah satu anggota Los Galacticos Real Madrid, Roberto Carlos, kembali bermain di lapangan sebagai pemain pada sebuah laga Liga Amatir Inggris. Yang menjadi pertanyaan, apa yang menjadi alasan pemain sekaliber Roberto Carlos yang sudah pensiun mau kembali bermain untuk sebuah tim amatir?
Ternyata Roberto Carlos menjalani sebuah pertandingan amal. Terpilihnya Roberto Carlos mengikuti lga ini bermula dari manajer klub Inggris, Bull in The Barne United, Ed Speller yang memenangkan sebuah undian di Ebay bertajuk “Dream Transfer”. Undian berharga 5 Poundsterling itulah yang mendatangkan Roberto Carlos ke klub Bull in The Barne United, sebuah klub di kawasan Shrewsbury, Inggris. Roberto Carlos pun akan membela Bull dalam 1 pertandingan.
Pada pertandingan menghadapi Harleyscott Rangers, Jumat (4/3/22) sayangnya Bull harus menerima kekalahan tipis 3-4. Namun pada laga itu Roberto Carlos sukses mencetak 1 gol lewat titik putih. Hasil penjualan undian itu akan diserahkan kepada badan amal Football Beyond Borders.
Roberto Carlos mengakhiri karier profesionalnya di sebuah klub Liga India, Delhi Dynamos. Sebelumnya Roberto Carlos yang terkenal dengan tendangan pisangnya yang fenomenal menjadi legenda bagi Real Madrid. Dirinya menyumbang 13 Piala bagi Los Blancos termasuk tiga gelar juara Liga Champions. Sedangkan bersama timnas Brasil, Roberto Carlos ikut membantu negaranya meraih Piala Dunia di tahun 2002.
(Yp/teamKB)
Fototitle: mirror.co.uk
Berita lainya
Jadwal NBA All Star 2025
Augsburg Paksakan Leipzig Raih Hasil Imbang
Brighton Dua Kali Kalahkan Chelsea Dalam Satu Pekan