Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Madrid Susah Payah Kalahkan Celta Vigo


Jakarta – Real Madrid harus bersusah payah saat mengalahkan Celta Vigo dalam lanjutan kompetisi La Liga yang digelar Minggu 3/4/2022 dinihari WIB. Los Blancos menang 2-1 di Estadio Municipal de Balaidos dalam laga yang diwarnai hadiah tiga tendangan penalti yang diberikan wasit untuk Real Madrid. Madrid hanya berhasil mendapat dua gol dari tiga penalti tersebut.

Real Madrid memulai laga dengan tempo permainan yang tinggi mengharap mencetak gol cepat. Namun Celta Vigo berhasil meredam kecepatan para pemain Madrid. Tuan rumah harus kebobolan saat pertandingan memasuki menit ke-18. Eder Militao dijatuhkan di kotak terlarang sehingga Real Madrid memperoleh penalti. Benzema yang menjadi eksekutor berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik. Dia mencetak gol dari titik putih pada menit ke-19.

Setelah tertinggal 0-1, Celta Vigo sempat menjebol gawang Real Madrid melalui Thiago Galhardo. Namun, gol itu tidak disahkan wasit Pablo Gonzalez setelah meninjau Video Assistant Referee (VAR). Skor tetap 1-0 untuk Real Madrid yang bertahan hingga jeda.

Foto: facebook

Memasuki babak kedua, Celta Vigo pada akhirnya bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-52 lewat Nolito. Dia menjebol gawang Thibaut Courtois setelah memanfaatkan umpan Javi Galan. Real Madrid mendapat penalti pada menit ke-63 setelah Rodygo dilanggar Jeison Murillo di kotak terlarang. Namun, tembakan Karim Benzema masih bisa digagalkan Matias Dituro.

Empat menit berselang, tim tamu kembali mendapat penalti setelah Kevin Vazquez menjatuhkan Ferland Mendy di dalam kotak penalti. Kali ini Benzema berhasil menjebol gawang Celta Vigo dari titik putih.Hingga pertandingan berakhir, skor 2-1 untuk keunggulan Real Madrid tak berubah. Dengan demikian, Los Blancos berhasil membawa pulang tiga poin dan tetap bertahan di puncak klasemen dengan 69 poin dari 30 laga. Sedangkan Celta Vigo menghuni peringkat ke-11 dengan 36 poin.

(Yp/teamKB)

Fototitle: metrobanten.co.id