Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Brasil Gulung Korea Selatan 5-1


JAkarta – Brasil masih terlalu kuat bagi Korea Selatan setelah keduanya berlaga dalam partai ujicoba yang digelar di Seoul’s Sang-am Stadium, Seoul, Korea Selatan, Kamis (01/06/2022) petang WIB. Korea Selatan sempat memberi kejutan ketika berhasil mencetak gol penyeimbang di babak pertama. Namun Brasil terallau dominan dan mengamuk di babak kedua hingga menang dengan skor akhir 5-1.

Brasil langsung tancap gas sejak kickoff. Mereka langsung menekan Korea Selatan. Hasilnya, pada menit ketujuh Brasil langsung mencetak gol. Fred melepas tembakan tapi bola membentur Richarlison dan masuk ke gawang. 1-0 Brasil memimpin. Di menit ke-31, Korsel mengejutkan Brasil melalui Hwang Ui-jo. Ia mengecoh Thiago Silva dan kemudian melepas tembakan keras ke pojok kanan gawang Brasil. Skor menjadi imbang 1-1. Brasil mencetak gol lagi jelang babak pertama usai. Kali ini melalui eksekusi penalti Neymar. Hadiah sepakan dari titik 12 pas didapat setelah Alex Sandro dilanggar di kotak penalti. Skor 2-1 bertahan hingga jeda.

Foto: tempo.co

Tak lama setelah laga babak kedua berjalan, Brasil mendapat penalti lagi. Kali ini lagi-lagi Alex Sandro dilanggar di kotak terlarang. Penalti pada menit ke-57 kemudian dieksekusi lagi dengan sukses oleh Neymar. Skor menjadi 3-1, Brasil menjauh.

Pesta gol Brasil belum berhasil. Kali ini mereka mencetak gol melalui Philippe Coutinho di menit ke 80. Ia memaksimalkan umpan dari Paqueta. Di masa injury time, tepatnya di menit 90+3, Brasil kembali mencetak gol. Kali ini dari aksi individu Gabriel Jesus. Brasil menutup pesta golnya dengan kemenangan 5-1.

(Yp/teamKB)

Fototitle: okezone.com