Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Prediksi Indonesia vs Thailand, Jangan Harapkan Hujan Gol Lagi


Jakarta – Turnamen Piala AFF U19 2022 telah memasuki matchday ketiga. Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi laga sulit melawan Thailand pada laga ketiga Grup A Piala AFF U-19 2022, Rabu (6/7) malam WIB. Skuad asuhan Shin Tae Yong menatap laga ini dengan penuh kepercayaan diri. Kemenangan telak 7-0 atas Brunei Darussalam menjadi modal Hokky Caraka dan kawan-kawan dalam upaya mengalahkan Thailand di laga nanti.

Namun patut diingat, Thailand bukan Brunei Darussalam. Thailand adalah tim terkuat di Piala AFF U19 kali ini. Thailand adalah satu satunya tim yang selalu menang di dua laga pertama di penyisihan grup yang membuat mereka menjadi pimpinan sementara klasemen. Dan yang paling menjadi catatan, Thailand mempunyai rekor pertemuan yang jauh lebih baik setiap melawan Indonesia di semua kelompok umur. Oleh karena itu, Timnas Indonesia U-19 wajib tampil disiplin dan fokus sepanjang 90 menit. Jika itu bisa dilakukan maka kesempatan untuk meraih tiga poin bakal lebih terbuka.

Thailand datang ke Piala AFF U-19 2022 dengan kekuatan pemain yang merata. Terbukti bahwa pelatih Thailand berani menurunkan starter berbeda dalam dua laga sebelumnya. Hasilnya dengan dua starter pemain yang berbeda mereka tetap berhasil meraih kemenangan.

Foto: sportstars.id

Sebaliknya Indonesia yang membutuhkan poin bakal memainkan skuad terbaik dengan harapan permainan lebih baik dibanding dua laga sebelumnya. Perbedaan kualitas antara skuad inti dan pemain cadangan jelas terlihat di laga melawan Brunei Darussalam. Dengan pemain inti, Indonesia berhasil membombardir gawang Brunei dengan enam gol di babak pertama. Namun setelah pemain inti seperti Ronaldo Kwateh , Marselino dan Hokky diganti, Indonesia hanya mampu menambah satu gol di babak kedua.

Tim KB memprediksikan Indonesia kan bermain imbang dengan Thailand. Pemainan cepat dan pesta gol jangan diharapkan kembali dalam laga ini. Kedua kesebelasan akan memilih bermain aman dan berbagi poin dengan tempo permainan yang tidak terlalu cepat. Skor imbang tanpa gol menjadi prediksi terbaik dalam laga ini,

(Yp/teamKB)

Fototite: cnnindonesia.com