Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Paris Saint Germain Segera Cuci Gudang


Jakarta – Pemilik PSG nampaknya akan merubah pendekatan dalam memenuhi ambisinya menjadi juara Liga Champions. Setelah dalam hampir satu dekade mereka jor joran membeli para pemain bintang dan mengajinya dengan gaji yang sangat fantastis dalam usaha memenuhi ambisinya, namun investasi ratusan juta dollar yang mereka keluarkan tidak menghasilkan hasil sesuai yang diharapkan.

Kini mereka akan mulai membangun tim yang lebih sederhana yang diperkuat para pemain yang mau bermain sebagai sebuah tim di bawah kepelatihan seorang pelatih yang mereka segani. Selama ini para bintang top PSG terlihat hanya bermain sebagai individu denga skill tinggi yang mereka miliki. Persaingan antar pemain memperebutkan tempat di skuad inti membuat mereka saling sikut yang membuat suasana tidak kondusif sebagai sebuah tim.

Kondisi diperparah oleh pemain top yang sangat arogan hingga tidak memberikan respek pada sang pelatih. Beberapa kali para pemain terlihat tidak menghormati bahkan melecehkan sang pelatih. DIkabarkan sosok pemain paling berpengaruh PSG saat ini mempunyai kewenangan memilih pemain yang lebih besar ketimbang sang pelatih yang seharusnya adalah hal yang menjadi wewenangnya.

Foto: bola.com

Namun semua itu akan segera berakhir. Penunjukan direktur olahraga PSG, Luis Campos membuat Les Parisiens akan menjual 11 pemain andalan. Termasuk Neymar dan Lionel Messi. Dalam daftar pemain yang diusulkan untuk dijual di bursa transfer oleh Luis Ocampos terdapat beberapa nama mentereng seperti Mauro Icardi, Julian Draxler, Leandro Paredes. Selain itu, PSG juga akan menjual lebih banyak pemain tengahnya pada bursa transfer musim panas ini seperti Danillo Pereira, Idrissa Gueye, dan Ander Herera.

Tidak sampai disitu, menurut laporan dari media Prancis tersebut juga akan melakukan cuci Gudang di sektor pertahanan. Pemain seperti Layvin Kurzawa, Abdou Diallo, dan Thilo Kehrer akan menjadi korban yang akan dibuang oleh Luis Campos. Georginio Wijnaldum juga tak luput akan turut ditumbalkan oleh Direktur Olahraga. Pemain yang baru datang pada tahun lalu itu akan dijual, walaupun kontraknya masih berlaku hingga 2024 mendatang. Selain nama-nama diatas terdapat juga Junior Dina Ebimbe yang akan turut dijual. Kontrak sang pemain akan berakhir pada tahun depan.

Namun yang paling mengejutkan adalah nama Lionel Messi dan Neymar Jr yang masuk dalam daftar tersebut. Nama keduanya masuk karena selama ini dianggap membawa pengaruh kurang baik dalam skuad PSG. Pengaruh mereka berdua dianggap terlalu dominan dibandingkan sang pelatih. Hal ini bertolak belakang dengan keinginan sang pelatih baru, Christophe Galtier yang tidak akan mengistimewakan pemain bintang. Dalam kontraknya dikabarkan bahwa Galtier diberi wewenang penuh menentukan siapa saja pemain yang dibutuhkan dan tidak dalam skuad yang akan dibangunnya.

(Yp/teamKB)

Fototitle: okezone.com