Jakarta – Liga Inggris memutuskan untuk kembali menggelar pekan ke 8 pada akhir pekan ini. Sebelumnya pihak FA memutuskan menunda semua pertandingan di seluruh level sepakbola Inggris akhir pekan lalu sebagai penghormatan atas wafatnya Ratu Elizabeth II. Kini FA mulai menggelar lagi pekan ke 8 , namun dengan catatan semua laga yang diadadakan di kota London akan ditunda. Hal ini karena pihak keamanan tidak memberi ijin sebab bersamaan waktuya dengan upacara pemakamana Sang Ratu.
Salah satu laga yang ditunda adalah BIg Match antara Chelsea melawan Liverpool. Chelsea yang akan menjamu Liverpool di Satmford Bridge terpaksa harus menunda laga karena faktor keamanan. Sebenarnya laga kedau tim ini adalah laga embuktian dua tim yang sedang terluka. Liverpool terseok seok dan baru menang dua kali di liga Inggris dan baru saja dipermalukan oleh Napoli di Liga Champions. Sementara Chelsea juga mengalami hasil yang tidak baik di Kiga Inggris dan Liga Champions.
Laga lainnya yang ditunda adalah laga Brighton vs Crystal Palace dan Manchester United kontra Leeds United. Selain tiga laga tersebut semua laga akan berjalan sesuai jadwal yang telah dikeluarkan FA. Laga seru akan terjadi saar sang juara Manchester City akan berhadapan dengan Wolverhampton. Wolves dikenal sebagai tim yang sering menyulitkan bahkan mengalahkan tim tim papan atas.
Lalau ada juga laga Tottenham Hotspurs yang akan bertemu dengan Leicester City. Spirs yang baru saja mengalami kekalahan pertama di musim ini oelh Sporting di liga Cahmpions, akan memanfaatkan laga ini untuk mengembalikan kepercayaan diri para pemainnya yang sedang dalam semangat tinggi usai tak terkalahkan di laga sebelumnya. Kemudian duel antara dua tim promosi, Fulham vs Nottingham Forest juga diprediksi akan berjalan seru,
(Yp/timKB)
Sumber foto: facebook
Berita lainya
Al Kholood Dibekuk Al Nassr
Charles Leclerc Tercepat Di FP2 Formula 1 GP Australia
Megawati Datang, Red Sparks Menang