Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Leicester Tunjuk Dean Smith Bawa Leicester Keluar Dari Zona Degradasi


Jakarta – Leicester City resmi menunjuk Dean Smith sebagai pelatih sementara hingga akhir musim. Smith, yang sebelumnya menangani Aston Villa dan Norwich City, ditunjuk sebagai pengganti Brendan Rodgers yang meninggalkan Leicester karena serangkaian hasil buruk. Klub berjuluk The Foxes saat ini duduk di posisi kedua terbawah klasemen dan terancam degradasi. Dalam pernyataan yang dikutip AFP, Leicester mengatakan bahwa Smith punya pengalaman membantu klub bertahan di Liga Inggris.

Leicester pernah mengejutkan dunia sepak bola saat memenangkan gelar Liga Premier Inggris musim 2015-16. Namun, mereka sekarang terancam degradasi setelah sembilan musim berkompetisi di papan atas. Penunjukan Smith terjadi setelah kekalahan kandang 1-0 Leicester dari Bournemouth, kekalahan liga ke-19 mereka musim ini. Klub East Midlands itu hanya mampu mengoleksi 25 poin setelah 30 pertandingan, terpaut dua poin dari zona aman. Dean Smith mengatakan bahwa dia senang memiliki kesempatan untuk melatih Leicester, meski hanya sampai akhir musim ini. Dia juga optimistis membantu The Foxes terhindar dari degradasi.

Foto: facebook

Leicester United mengalami tantangan berat di musim ini. Telah terbiasa menjadi tim papan tengah dalam beberapa musim terakhir, The Foxes harus menerima kenyataan menjadi penghuni zona degradasi hampir di sepanjang musim ini. Kehilangan beberapa pemain muda yang pindah ke klub lain dan para pemain lama yang sudah mulai menua membuat Leicester sulit bersaing di ketatnya Liga Primer musim ini.

Kini mereka menaruh harapan besar di pundak Dean Smith. Pertandingan pertama Smith bersama Leicester adalah bertandang ke markas Manchester City pada Sabtu (15/4/2023). The Foxes belum pernah memenangkan pertandingan di semua kompetisi sejak 11 Februari 2023.

(bP/timKB)

Sumber foto: facebook