Jakarta – Rangkaian kompetisi musim reguler NBA 2022-2023 yang bergulir sejak Oktober 2022 resmi berakhir pada Senin (10/4/2023) dini hari WIB. Sebanyak enam tim basket terbaik dari masing-masing wilayah, Barat dan Timur, pun telah memastikan diri lolos ke babak playoff NBA 2023. Dari Wilayah Timur, slot enam tim yang lolos otomatis ke babak playoff NBA 2023 sejatinya sudah terkunci beberapa hari sebelum musim reguler berakhir. Peringkat pertama hingga enam secara berurutan diisi oleh Milwaukee Bucks, Boston Celtics, Philadelphia 76ers, Cleveland Cavaliers, New York Knicks, dan Brooklyn Nets.
Persaingan lebih sengit tersaji di Wilayah Barat di mana ada empat tim yang berebut dua slot terakhir ke babak playoff. Dua slot tersebut akhirnya jadi milik LA Clippers dan Golden State Warriors yang sama-sama meraih kemenangan pada hari terakhir musim reguler NBA 2022-2023. Berkat kemenangan tersebut, LA Clippers dan Golden State Warriors bertahan di peringkat lima dan enam dalam klasemen akhir Wilayah Barat. Mereka pun berhak menyusul langkah Denver Nuggets, Memphis Grizzlies, Sacramento Kings, dan Phoenix Suns yang sudah lebih dulu mengamankan tiket playoff.
Sementara itu, ada dua slot playoff tersisa di masing-masing wilayah yang bakal diperebutkan via turnamen playin. Turnamen playin bakal diikuti oleh tim penghuni peringkat ketujuh hingga 10 klasemen akhir musim reguler NBA. Nantinya, tim peringkat tujuh dijadwalkan bertemu kontra posisi kedelapan untuk memperebutkan seed ketujuh pada babak playoff. Sedangkan tim yang kalah dari laga tersebut masih punya kans untuk lolos playoff jika mampu mengalahkan pemenang duel antara tim peringkat sembilan dan 10.
Turnamen playin untuk Wilayah Timur bakal diikuti oleh Miami Heat (#7), Atlanta Hawks (#8), Toronto Raptors (#9), dan Chicago Bulls (#10). Sedangkan turnamen playin Wilayah Barat dimeriahkan LA Lakers (#7), Minnesota Timberwolves (#8), New Orleans Pelicans (#9), dan Oklahoma City Thunder (#10). Berbeda dengan playoff yang menggunakan sistem best of seven, turnamen playin hanya menggelar satu pertandingan di setiap matchup. Tim basket dengan peringkat lebih baik di musim reguler dapat homecourt advantage alias bertindak sebagai tuan rumah di turnamen playin.
(bP/timKB)
Sumber foto: thegamehaus.com
Berita lainya
Tracy Cortez: Petarung Wanita Divisi Flyweight UFC
Abdul Razak Alhassan: “Judo Thunder” Divisi Welterweight UFC
Chelsea Chandler: “The Stockton Sensation” Bantamweight UFC