Jakarta – Serie A Italia telah memasuki giornata ke-32 yang digelar akhir pekan ini. Ini berarti hanya tersisa beberapa laga lagi yang akan tuntas di bulan Mei mendatang. Di pekan ke-32 ini, tim tim papan atas akan saling bertemu dan akan menjadi laga penting bagi mereka untuk meraih tiket di kompetisi Eropa musim mendatang.
Dua laga yang mempertemukan tim papan atas adalah saat Inter Milan yang akan menjamu Lazio dan AC Milan yang akan bertemu dengan AS Roma. Inter Milan sangat berharap memenangkan laga dengan Lazio. Kemenangan atas Lazio otomatis akan mengangkat posisi Inter ke Zona Champions. Sebaliknya Lazio akan dalam kondisi bahaya bila kalah, karena posisinya sebagai runner up dapat disalip kapanpun oleh Juventus yang ada satu tingkat di bawah mereka.
Sedangkan laga AC Milan dan AS Roma juga akan sangat sengit dan seru. Keduanya mempunyai nilai yang persis sama dimana Milan mempunyai selisih gol yang lebih baik dibandingkan Roma. Kemenangan bagi kedua tim adalah harga mati untuk mengamankan posisi mereka di Liga Champions. Sebaliknya kekalahan akan membuat mereka harus realistis untuk memperebutkan tiket Liga Europa musim depan.
Di laga lainnya, para fans Napoli siap berpesta merayakan keberhasilan tim kesayangan mereka meraih Scudeto Serie A musim ini. Namun pesta kemenangan ini hanya akan terjadi bila Napoli memenangkan laga melawan Salernitana dan Lazio ditaklukkan oleh Inter. Hasil itu membuat Napoli tidak akan lagi dapat terkejar raihan poinnya oleh para rivalnya guna meraih scudeto musim ini.
Sementara Juventus diprediksi akan bertahan di zona Champions dengan mengalahkan Bologna dalam laga penutupan rangkaian giornata-32 Serie A akhir pekan ini. Penghapusan hukuman pengurangan nilai, membuat Si Nyonya Besar langsung naik ke peringkat 3 klasemen dan tinggal fokus mengamankan kemenangan di laga yang tersisa untuk mengunci tiket lolos ke Liga Champions musim depan.
(Yp/timKB)
Sumber foto: twitter
Berita lainya
Jadwal Final Four ProLiga 2025
Ancelotti Pergi, Alonso Datang Ke Madrid
Mbappe Yang Belum Klik Bersama Real Madrid