Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Jadwal Tur Pra Musim Manchester City


Jakarta – Setelah berhasil meraih treble di musim lalu dengan menjuarai Liga Primer Inggris, FA Cup dan Liga Champions, Manchester City tidak melakukan tur pramusim ke Amerika Serikat seperti beberapa tim besar lainnya di liga Inggris dan La Liga Spanyol. Pep Guardiola memilih melakukan tur pramusim ke Asia TImur, tepatnya di Jepang dan Korea Selatan.

City telah mengonfirmasi akan mengunjungi Korea Selatan dan Jepang untuk tur Asia mereka. Tim akan memulai tur pramusim mereka dengan menghadapi Yokohama F Marinos di Tokyo pada 23 Juli di National Stadium, Tokyo, sebelum bentrok dengan Bayern Munich di venue yang sama pada 30 Juli. Mereka kemudian akan membuat kunjungan pertama ke Korea Selatan sejak 1976 untuk memainkan laga kontra Atletico Madrid di World Cup Stadium, Seoul, 30 Juli.

City kembali ke Inggris untuk meladeni Arsenal di Community Shield pada 6 Agustus di Wembley sebelum memulai kampanye Liga Primer 2023/24 sepekan berselang. Pilihan tur pramusim yang singkat, nampaknya menjadi pilihan yang diambil City agar para pemainnya mendapatkan waktu libur yang maksimal jelang musim baru bergulir.

Sebagai peraih treble, tentu saja lebih berat bagi City untuk mempertahankan apa yang telah meraih di musim lalu. Sebaliknya para rivalnya akan lebih keras untuk merebut gelar juara di musim ini. Mendatangkan para pemain baru yang berkualitas akan menjai tambahan kekuatan mereka merebut supremasi dan dominasi Coty yang sangat besar musim lalu.

Foto: pikiran-rakyat.com

Berikut jadwal Tur Pra Musim Manchester City tahun 2023.

Yokohama F Marinos vs Manchester City
Tempat: Japan National Stadium, Tokyo
Hari, tanggal: Minggu, 23 Juli 2023

Bayern Munchen vs Manchester City
Tempat: Japan National Stadium, Tokyo
Hari, tanggal: Rabu, 26 Juli 2023

Manchester City vs Atletico Madrid
Tempat: Seoul World Cup Stadium, Mapo, Korea Selatan
Hari, tanggal: Minggu, 30 Juli 2023

(bP/timKB).

Sumber foto: tribunnews.com