Jakarta – Tampil luar biasa di babak penyisihan ternyata belum mampu membawa timnas putri Indonesia melangkah ke final Piala AFF U-19 2023. Skuad Garuda pertiwi harus tumbang di babak semifinal saat berhadapan dengan timnas Thailand dengan skor 7-1. Thailand berhasil menang berkat hattrick Thawanrat Promthongmee, brace dari Anaphon Amanpong dan masing-masing satu gol dari Chattaya Pratumkul dan Natcha Kaewanta. Sementara Indonesia mampu memperkecil kedudukan melalui gol Claudia Scheunemann. Berkat hasil ini, timnas Thailand berhak lolos ke babak final sementara Garuda Pertiwi hanya bisa masuk ke perebutan juara ketiga.
Bermain di stadion gelora Jakabaring, Palembang, laga berjalan seru. Kedua tim sama-sama melakukan jual beli serangan sejak awal laga. Baru tiga menit laga berjalan, Garuda Pertiwi harus bermain dengan 10 pemain. Pasalnya Fani Supriyanto mendapatkan kartu merah usai membuat pelanggaran keras kepada Thawanrat.
Unggul jumlah pemain, Thailand berhasil unggul terlebih dahulu di menit ke-15. Thawanrat melepaskan tembakan terukur yang gagal dihalau oleh Shesilia Putri Desrina. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Thailand. Meski berada dalam posisi tertinggal, Garuda Pertiwi tidak menyerah. Benar saja, tidak sampai 10 menit berselang, Garuda Pertiwi berhasil menyamakan kedudukan berkat tendangan roket Claudia Scheunemann gagal dihalau kiper Thailand. Skor berubah menjadi 1-1.
Namun sayang beberapa menit berselang Thailand kembali unggul. Kali ini Anaphon berhasil mencatatkan namanya di papan skor setelah ia menyambar bola liar di depan gawang. Skor berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan tim Gajah Perang. Tiga menit berselang Thailand memperlebar kedudukan. Pasalnya tandukan Thawanrat sukses mengoyak gawang Garuda Pertiwi. Skor berubah menjadi 3-1 untuk keunggulan Thailand yang bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Thailand yang unggul jumlah pemain dan gol tampil dengan kepercayaan diri tinggi. Baru satu menit laga berjalan Anaphon berhasil membawa Thailand unggul 4-1 berkat tembakan jarak dekatnya di kotak penalti. Di menit ke-63, Indonesia tertinggal 5-1 setelah Chattaya Pratumkul berhasil memanfaatkan peluang di depan kotak penalti.
Thailand terus menggempur pertahanan Indonesia. Thawanrat sukses menyempurnakan hattricknya setelah tembakan mendatarnya gagal dihalau oleh Shesilia Putri. Sementara tiga menit sebelum bubaran, Thailand kembali mencetak gol melalui gol Natcha Kaewanta. Skor 7-1 bertahan hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan ditiupkan.
(Yp/timKB).
Sumber foto: detik.com
Berita lainya
John Duran Unjuk Ketajaman Di Al Nassr
Bremen Ditekuk Munchen Tiga Gol Tanpa Balas
Harry Maguire Bawa MU Ke Putaran Lima FA Cup