Kulit Bundar

New Age of Sports Community

AC Milan Incar Arnaut Danjuma


Jakarta – Setelah memecat Direkturnya, Paulo Maldini, AC Milan mulai membangun skuad baru untuk dapat kompetitif musim ini. Milan sedang rajin memburu amunisi-amunisi baru pada musim panas 2023 ini. Sejauh ini mereka sukses mendaratkan tiga pemain baru. Yang pertama Ruben Loftus-Cheek dan disusul kemudian Luka Romero dan Christian Pulisic. Loftus Cheek dan Pulisic sama-sama dari Chelsea sementara Romero dari Lazio.

Hadirnya Pulisic membuat Milan mendapatkan pemain sayap yang mereka cari dalam dua musim terakhir. Namun ternyata Rossoneri tak merasa cukup dengan pemain asal Amerika tersebut. Setelah sukses mengamankan jasa Christian Pulisic dari Chelsea, kini AC Milan dikabarkan tengah menjajaki transfer Arnaut Danjuma dari Villarreal. Meski telah memiliki beberapa pemain di posisi sayap, mereka tampaknya masih ingin memperkuat area tersebut, apalagi Danjuma juga bisa berperan sebagai striker.

Foto: transfermrkt

Rossoneri sudah bergerak untuk mendekati agen Danjuma, dan diharapkan keputusan akan didapat dalam waktu dekat. Tetapi, langkah Milan untuk menggaet Danjuma tidak akan mulus, dengan Everton dan Feyenoord diklaim juga sedang berdiskusi dengan perwakilan sang penyerang. Nama besar Milan memang bisa menjadi nilai lebih untuk menarik minat sang pemain, namun Milan tidak berminat langsung membeli dan ingin lebih dulu meminjam Danjuma dari Villarreal selama musim 2023/24.

Arnaut Danjuma sendiri sebelumnya pernah disebut diincar oleh Liverpool. Tepatnya saat ia masih berada di Bournemouth. Namun kemudian Danjuma keburu direkrut oleh Villarreal. Meski demikian Liverpool disebut masih terus memantaunya selama ia di Spanyol. Danjuma disebut akan diproyeksikan sebagai pengganti Sadio Mane. Namun pada akhirnya Liverpool malah membeli Luis Diaz.

AC Milan sebelumnya juga dikaitkan dengan beberapa pemain lainnya. Salah satunya adalah eks pemain Barcelona, Adama Traore. Akan tetapi pada akhirnya Milan tak jadi mengejar pemain gempal tersebut. Rossoneri juga dikaitkan dengan Daichi Kamada. Namun kehadirannya disebut tidak direstui oleh Stefano Pioli. Milan juga sedang mengusahakan transfer Tijjani Reijnders dari AZ Alkmaar.

(Yp/timKB).

Sumber foto: skysport.com