Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Borneo FC Gagal Raih Poin Penuh Saat Jamu RANS Nusantara


Jakarta – Borneo FC tidak berhasil melanjutkan hasil positif di dua laga kandang sebelumnya. Mereka gagal mendulang angka penuh setelah dipaksa bermain imbang 1-1 melawan RANS Nusantara di Stadion Segiri. Tambahan satu angka ini menempatkan Borneo FC di peringkat tujuh klasemen sementara dengan sembilan poin. Sedangkan RANS menduduki posisi keenam dengan jumlah nilai yang sama.

Di babak pertama, duel berjalan dengan alot. Baik Borneo dan RANS sama-sama menyerang tapi masih belum bisa menghasilkan gol dalam 20 menit pertama. Gol akhirnya tercipta pada menit ke-23. Borneo saat itu menyerang dari sisi kiri melalui Leo Guntara. Ia melepas umpan silang tapi bola sedikit berbelok arah usai membentur pemain lawan. Tanpa disangka, bola melambung dan menghujam ke pojok kiri gawang RANS.

Foto: twitter

Tertinggal satu gol membuat tempo permainan menjadi sedikit lebih tiinggi. Sebab RANS berusaha keras untuk bisa mencetak gol balasan. Mereka berusaha menyerang dari sisi sayap dan kadang juga melepas tembakan jarak jauh. Pada akhirnya tak ada gol tambahan di sisi laga babak pertama ini. Skor 1-0 untuk Borneo FC bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, laga berjalan dengan lebih sengit. Laga pun sempat terhenti sementara pada menit 57. Sebab ada sedikit keributan di pinggir lapangan. Setelah keributan reda, Borneo memanfaatkan situasi itu untuk mengganti strateginya. Mereka mengganti sejumlah pemainnya sekaligus. Duel kemudian masih terus berlangsung dengan alot. Tapi kebuntuan akhirnya terpecahkan pada menit ke-82.

RANS mengirim umpan silang dari kiri. Bola gagal dihalau lini pertahanan dan memantul mengenai badan Rizky Dwi. Bola bergulir liar di depan gawang dan akhirnya disambar Evandro Brandao. Borneo kemudian coba terus menggedor pertahanan RANS. Sayangnya mereka tak bisa mencetak gol kedua. Laga pun berakhir imbang 1-1.

(Yp/timKB).

Sumber foto: twitter