Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Koalisi Para Rival Demi Bendung Verstappen


Jakarta – Akhirnya ada pembalap selain dari tim Red Bull Racing yang menjadi juara Formula 1 musim 2023 ini. Sejak seri pertama, tim Red Bull sangat mendominasi podium dan bergantina menjadi juara hingga akhirnya terjenti di seri Singapura akhir pekan lalu. Ini untuk juga npertama kalinya tidak ada pembalap Red Bull yang naik podium di musim ini. Begitulah gambaran dominasi mereka di ajang Formula 1 2023.

Carlos Sainz Jr dari tim Scuderia Ferrari yang berhasil menjadi juara di SingapuraGP dan berhasil menghentikan dominasi Max Verstappen. Usai menjadi juara, Carlos Sainz mengungjap bahwa keberhasilannya adalah hasil kerjasama timnya dengan para pemablap dari tim lain. Hal ini mereka lakukan karena akan sangat sulit menyaingi dominasi Red Bull, ini membuat mereka terpaksa bekerjasam dan hasil nya terlihat dengan nyata.

Foto: crash.net

Meski tak lagi jadi rekan setim, Carlos Sainz jr dan Lando Norris, tetap punya hubungan yang baik. Keduanya bahkan mengaku bekerja sama dengan solid demi bisa finis di posisi 1-2 dan mengalahkan duet Mercedes AMG Petronas dalam Formula 1 GP Singapura di Marina Bay, Minggu (17/9/2023).

Saat balapan menyisakan 18 lap, terjadi periode Virtual Safety Car untuk kendala mobil Esteban Ocon. Sainz, Norris, dan Charles Leclerc memutuskan tak melakukan pit stop kedua. Sementara itu, duet Mercedes, George Russell dan Lewis Hamilton, melakukan pit stop demi ganti ke ban medium baru.

Pada lap-lap terakhir, Russell dan Hamilton menyalip Leclerc dan mendekati Norris dan Sainz. Sejak itu, Sainz yang memimpin balapan sejak start, memilih menjaga Norris dalam jarak DRS, agar eks tandemnya di McLaren F1 Team itu bisa tetap menahan Russell dan Hamilton di belakang.

Strategi Sainz ini pun berhasil, dan ia menjadi pemenang Ferrari pertama sejak Leclerc di Seri Austria 2022. Ia juga menjadi pembalap non-Red Bull pertama yang menang musim ini. Pembalap Spanyol tersebut mengakui bahwa ia memang harus membantu Norris demi bisa membawa Ferrari menang.

(bP/timKB)

Sumber foto: planetf1.com