Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Lumat Ajax Amsterdam, Brighton Raih Kemenangan Perdana Di Kompetisi Eropa


Jakarta – Brighton akhirnya berhasil mencatatkan kemenangan pertama kalinya dalam sejarah di kompetisi Eropa usai mengalahkan Ajax Amsterdam dengan skor 2-0 di The American Express Community Stadium pada matchday 3 Grup B Liga Europa 2023/2024, Jumat (27/10/2023) WIB. Hasil ini membantu Brighton bertukar posisi dengan Ajax di dasar klasemen. Brighton di posisi 3 dengan empat poin, sedangkan Ajax jadi juru kunci dengan dua poin.

Terpuruknya Ajax di Liga Belanda nampaknya dimanfaatkan oleh Brighton dalam laga ini. Brighton nyaris tanpa kesulitan memborbardir raksasa Eredivisie yang sedang terluka itu di babak pertama. Permainan umpan-umpan pendek diandalkan untuk menusuk ke jantung pertahanan tim tamu. Meski selama 25 menit pertama, kualitas penyelesaian akhir Brighton memprihatinkan. Dari sekian banyak ancaman, baru satu yang on target.

Brighton membaik setelah itu. Kaoru Mitoma lah yang berhasil mengangkat moral rekan-rekannya berkat tusukan-tusukannya yang ciamik. Mitoma pula yang mengawali gol pertama Brighton tercipta di menit ke-42. Dirinya melepas tembakan mendatar yang ditepis, tetapi bola muntah dengan cepat disambar Pedro untuk membawa tuan rumah unggul. Tidak ada gol tambahan skor 1-0 untuk tuan rumah bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, Ajax baru terbangun dan mulai membangun serangan mengejar ketertinggalan. Namun masalah utamanya hanya pada penyelesaian akhir. Dari lima tembakan itu, hanya satu yang tepat sasaran dan itupun gagal jadi gol. Sementara itu, intensitas serangan Brighton berkurang jauh meski persentase penguasaan bola meningkat pesat. Untungnya dari hanya tiga kali tembakan, Brighton sanggup mencuri satu gol. Gol itu lahir di menit ke-53.  Ansu Fati yang dalam pengawalan ketat di dalam kotak penalti dengan tenangan klinis mengarahkan bola ke gawang dan membawa Brighton menjauh. tidak ada lagi gol tercipta skor akhir 2-0 untuk kemenangan perdana di Liga sepanjang sejarah,

(Yp/timKB).

Sumber foto: facebook