Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Element6
Element6

Singkirkan West Ham United, Liverpool melangkah Ke Semifinal


Jakarta – Liverpool mengamankan satu tiket ke semi-final Piala Liga setelah mengalahkan West Ham lewat skor 5-1, Kamis (21/12) dini hari WIB tadi. Di pertandingan yang digelar di Anfield semalam, tuan rumah benar benar menguasai jalannya pertandingan. Kemenangan ini memperbesar peluang Liverpool untuk merebut trofi Piala Liga. Mereka terakhir melakukannya pada musim 2021/22 setelah mengalahkan Chelsea di final dengan skor 11-10 di drama adu penalti.

Liverpool cukup kesulitan membongkar lini pertahanan West Ham di babak pertama. Terbukti, 11 tembakan yang dilepaskan tim tuan rumah, tujuh di antaranya dilepaskan dari luar kotak penalti karena rapatnya pertahanan West Ham. Namun, Dominik Szoboszlai hadir sebagai pembeda. Tendangan roketnya berhasil menghujam deras gawang yang dikawal Alphonse Areola pada menit ke-28. Liverpool kembali mengalami kebuntuan untuk menciptakan gol tambahan. Skor 1-0 pun bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, keunggulan Liverpool bertambah. Gol kedua Liverpool dicetak oleh pemain muda merek, Jones (56’) Jones lepas dari perangkap offside pertahanan West Ham. Umpan terobosan Nunez yang manis diselesaikan dengan penyelesaian akhir sempurna dari sudut sempit di sisi kiri. Pertahanan West Ham kembali terekspos saat Liverpool mencetak gol ketiga. Kali ini, gol dicetak oleh Gakpo (71’) melalui tembakan terukurnya dari luar kotak penalti.

West Ham akhirnya mencuri gol tidak lama setelahnya. Bowen (77’) mengecoh Quansah saat menerima umpan terobosan, lalu melepas tembakan melengkung dari sisi kiri. Pundi-pundi gol bertambah lagi. Berawal dari transisi positif cepat, Salah (82’) yang lepas dari jebakan offside dengan mudah menaklukkan Areola dari situasi satu lawan satu. Pertahanan West Ham benar-benar kehilangan konsentrasi di akhir laga. Jones berlari di sekitar delapan pemain West Ham, sebelum melepas tembakan ke sudut bawah (84’) dan mencetak gol keduanya di laga ini. HAsil akhir 5-1 membawa Liverpool ke semifinal.

(Yp/timKB).

Sumber foto: twitter