Jakarta – Selain menggelar partai Indonesia melawan Korea Selatan, babak perempat final Piala Asia u023 juga akan menggelar laga antara tuan rumah, Qatar melawan Jepang. Timnas Qatar U-23 akan berhadapan dengan Timnas Jepang U-23 pada babak 8 Besar Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Kamis 25 April 2024. Laga Qatar vs Jepang akan dimainkan mulai pukul 21.00 WIB.
Qatar lolos ke babak 8 Besar berbekal performa apik di Grup A. Sang tuan rumah mampu menjadi juara Grup A dengan raihan tujuh poin. Mereka menang atas Indonesia dan Yordania, lalu imbang saat berjumpa Australia. Jepang lolos dengan status runner-up Grup B. Jepang meraih enam poin usai menang atas China dan Uni Emirat Arab. Saat berjumpa Korea Selatan pada matchday ketiga, Jepang kalah dengan skor 0-1 dari Korea Selatan.
Pertemuan terakhir antara Jepang U-23 dan Qatar U-23 terjadi pada Asian Games 2023 lalu. Ketika itu, Jepang tampil apik dan menang 3-1. Ketika itu, Jepang dilatih Go Oiwa dan Qatar dilatih Ilidio Vale. Mereka masih bertugas di Piala Asia U-23 2024 ini.
Bila wasit dapat netral dan tifak memihal maka timKB memprediksikan Jepang akan memenangkan laga dan lolos ke semifinal. Hal ini dilihat dari permainan Qatar yang biasa biasa saja, bahkan sempat tetekan oleh Indonesia yang bermoan dengan 9 pemain di laga pertama penyisihan grup. Qatar juga harus bersusah payah meraih kemenangan atas Yordania dan hany mampu bermain imbang melawan Australia di laga terakhir pemnhisihan grup. Jepang akan menang dengan skor 2-0 atau 2-1.
Saat laga terakhir pemyisihan grup B yang menentukan juara dan runner up grup antara Korea Selatan dan Jepang, sempat terbetik kabar bahwa kedua kesebelasan ngotot tampil sebagai juara grup B untuk menghindar bertemu juara Grup A, Qatar. Hal ini dikarenakan mereka tidak ingin bernasib sama dengan Indonesia dan Yordania yang sama sama dikerjai oleh wasit saat bertemu dengan tuan rumah. Bahkan Indonesia secara resmi telah mengirimkan protes pada AFC walaupun tidak digubris sama sekali.
(Yp/timKB).
Sumber foto: tribunnews.com
Berita lainya
Augusto Dan Martinez Bawa Inter Gulung Atalanta
Penantian Panjang The Magpies Berakhir Di Wembley
Marquez Bersaudara Kembali Dominasi Seri Kedua MotoGP 2025