Jakarta – Sang juara bertahan Formula 1, Max Verstappen tampil prima untuk meraih pole position di Kualifikasi GP Emilia Romagna. Verstappen asapi duo McLaren Oscar Piastri dan Lando Norris. Kualifikasi digelar di sirkuit Autodromo Enzo Dino Ferrari, Sabtu (18/5/2024) malam WIB. Sedari Q1, pebalap Red Bull Racing Verstappen sudah ngegas dan tidak tersaingi lawan-lawannya. Memasuki Q3, Verstappen langsung mencatatkan waktu 1 menit 14,869 detik, lebih cepat 0.073 dari Norris dan 0,147 detik dari Charles Leclerc.
Leclerc coba mendekati ketika mengambil percobaan terakhir dengan memperbaiki catatan waktu 0,101 detik, tapi masih tertahan di posisi ketiga. Verstappen kemudian menajamkan lagi catatan waktu dengan 1 menit 14,746 detik sehingga membuatnya meraih pole position. Norris yang coba melewati Verstappen harus puas di posisi kedua dengan jarak 0,091 detik. Piastri membuat kejutan saat dia membukukan waktu tercepat ketiga dengan selisih 0,074 detik dari Verstappen sebagai pemegang pole.
Alhasil, duo Ferrari harus start dari grid ketiga, Leclerc di posisi keempat dan Carlo Sainz Jr di posisi kelima. Lima pebalap sisanya adalah George Russell, Yuki Tsunda, Lewis Hamilton, Daniel Ricciardo, dan Nico Hulkenberg.
Hasil Kualifikasi F1 GP Emilia Romagna:
1 Max Verstappen NED Oracle Red Bull Racing 1m15.762s 1m15.176s 1m14.746s
2 Oscar Piastri AUS McLaren F1 Team 1m15.940s 1m15.407s 1m14.820s
3 Lando Norris GBR McLaren F1 Team 1m15.915s 1m15.371s 1m14.837s
4 Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari 1m15.823s 1m15.328s 1m14.970s
5 Carlos Sainz ESP Scuderia Ferrari 1m16.015s 1m15.512s 1m15.233s
6 George Russell GBR Mercedes AMG Petronas F1 Team 1m16.107s 1m15.671s 1m15.234s
7 Yuki Tsunoda JPN Visa Cash App RB F1 Team 1m15.894s 1m15.358s 1m15.234s
8 Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas F1 Team 1m16.604s 1m15.677s 1m15.465s
9 Daniel Ricciardo AUS Visa Cash App RB F1 Team 1m16.060s 1m15.691s 1m15.504s
10 Nico Hulkenberg GER MoneyGram Haas F1 Team 1m15.841s 1m15.569s 1m15.674s
(bP/timKB).
Sumber foto: facebook
Berita lainya
Kalender MotoE Musim 2025
Jadwal Spieltag Ke-21 Bundesliga Jerman
14 Pemain Didaftarkan Mengikuti All England 2025