Kulit Bundar

New Age of Sports Community

Joan Mir Ancam Pergi Bila Honda Tak Beri Motor Baru


Jakarta – Dominasi Ducati di ajang MotoGP yang sangat besar dalam dua musim terakhir tidak hanya performa motor mereka yang lebih baik, namun juga karena para rivalnya terlambat atau bahkan gagal menyediakan motor yang dapat kompetitif dalam lomba yang semakin ketat saat ini. Ini terbukti dari hengkangnya sang legenda, Marc Marquez dari tim Honda karena menyadari akan sangat sulit bersaing bila mengandalkan motor yang disediakan Honda.

Honda terbukti sebagai motor yang paling tidak kompetitif di MotoGP 2024. Pembalap yang menggantikan Marc Marquez,  Joan Mir pesimistis, Honda bisa membuat kemajuan dalam waktu dekat. Mir dan tandemnya, Luca Marini baru mengumpulkan 12 poin digabungkan dalam lima balapan pertama musim ini. Pebalap Spanyol itu enam kali finis, tapi hanya sekali menembus 10 besar saat P9 di sprint race Spanyol.

Mir tercatat dua kali jatuh, termasuk di seri terakhir di Prancis. Sementara itu Marini berhasil menuntaskan seluruh balapannya tapi sama sekali gagal menyumbangkan angka. Alhasil, Honda menempati peringkat terbawah klasemen tim dan konstruktor MotoGP 2024. Joan Mir mengaku telah menyampaikan kekurangan RC213V, tapi tak tahu kapan performa motornya akan membaik.

Joan Mir dalam sebuah wawancara mengatakan bahwa  dirinya  memakai motor yang sama yang di gunakan di awal musim. Hal itu membuat dirinya  tidak bisa meminta hasil yang berbeda. Koan Mir memang sedang menderita di beberapa area spesifik. Setiap kali dirinya masuk ke garasi, dia  mengeluhkan hal yang sama. Dan kini  sekarang waktunya untuk membuat reaksi

Usai tes Jerez, Joan Mir mengharapakan pabrikan Honda dapat memperbaiki motor yang akan digunakannya agar dapat kembali kompetitif dengan para rivalnya. Joan Mir juga menambahkan bahwa dirinya bisa saja pindah tim bila Honda tidak dapat memenuhi apa yang diinginkannya. Joan Mir dan Honda-nya segera menghadapi pekan yang menantang lainnya. Akhir pekan ini MotoGP akan bergulir di Catalunya, dimulai pada 24 Mei.

(bP/timKB).

Sumber foto: bola.com