Jakarta – Sang juara bertahan, Argentina unjuk gigi kesiapan mereka mempertahankan gelar Juara Copa America setelah pesta gol ke gawang Guatemala di laga ujicoba. Lionel Messi dkk meraih kemenangan dengan skor 4-1 dalam laga yang digelar di Stadion FedEx Field, Sabtu 15 Juni 2024. Kemenangan La Albiceleste tak lepas dari penampilan apik Messi dan Lautaro Martinez. Sebab keduanya sama-sama mencetak brace alias dua gol untuk membantu sang juara bertahan menang di laga tersebut.
Guatemala berhasil memimpin terlebih dahulu saat babak pertama baru berjalan empat menit. Tendangan bebas yang dilakukan Rubio Rubin bisa diamankan kiper Argentina, Emiliano Martinez tetapi bola justru mengenai Lisandro Martinez dan membuatnya melakukan gol bunuh diri. Sementara Lionel Messi sukses membawa Argentina menyamakan keadaan pada menit ke-12, setelah memanfaatkan kesalahan fatal kiper Guatemala, Nicholas Hagen. Sedangkan pada menit ke-12, tendangan jarak jauh Oscar Castellanos masih melambung tinggi dan membuat Guatemala gagal kembali memimpin.
Pada menit ke-31, tendangan Lionel Messi gagal membawa Argentina memimpin usai bola mengarah tepat ke arah Nicholas Hagen. Sementara Argentina mendapatkan keuntungan besar pada menit ke-39, setelah Nicolas Samayoa melakukan pelanggaran di dalam kotak penalti. Lautaro Martinez yang maju sebagai eksekutor pun menjalankan tugasnya dengan baik untuk membawa Argentina memimpin pada menit ke-39, setelah tendangannya mengarah ke sisi kiri gawang Guatemala. Sementara pada menit ke-45, tendangan bebas Lionel Messi hampir membawa Argentina menjauhkan keunggulan tetapi harus membentur mistar gawang. Skor 2-1 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Albiceleste terus melanjutkan dominasi mereka, sementara, Guatemala tidak mampu berbuat banyak. Lautaro mencetak gol keduanya di laga ini pada menit ke-66, hasil umpan Lionel Messi. Argentina terus menekan. Julian Alvarez sempat punya peluang satu lawan satu dengan kiper. Lalu, Angel Di Maris melepas tendangan akrobatik. Namun, dua peluang itu gagal jadi gol.
Lionel Messi akhirnya menegaskan jarak kualitas Lionel Messi dkk dengan Guatemala, negara peringkat 108 di ranking FIFA, pada menit ke-77. Menerima assist indah Di Maria, Messi mencetak gol berkelas. Argentina menang 4-1. Ini adalah modal untuk menantang Kanada pada laga perdana mereka di Copa America 2024.
(Yp/timKB).
Sumber foto: youtube
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
2 thoughts on “Argentina Siap Pertahankan Gelar Juara Copa America”
Comments are closed.