Jakarta – Uruguay menunjukkan diri sebagai salah satu tim favorit dalam turnamen Copa America 2024. Tim berjuluk La Celeste itu sukses meraih kemenangan dengan skor 3-1. Duel Timnas Uruguay vs Panama tersaji dalam laga pertama mereka di Grup C Copa America 2024. Laga itu berlangsung di Hard Rock Stadium, Miami, Amerika Serikat pada Senin (24/6/2024) pagi WIB. Dengan hasil tersebut, Uruguay naik ke puncak klasemen sementara Grup C. Mereka unggul produktivitas gol atas Amerika Serikat yang pagi tadi lebih dulu menang dua gol tanpa balas kontra Bolivia.
Memasuki babak kedua, Uruguay semakin menguasai permainan. Namun kali ini lini pertahanan Panama lebih rapat sehingga mereka cukup kesulitan menciptakan peluang di menit awal. Tim asuhan Marcelo Bielsa itu baru bisa mengancam pada menit 57 melalui tendangan jarak jauh Federico Valverde. Akan tetapi bola yang mengarah ke tiang jauh masih melenceng tipis di sisi kanan gawang. Lima menit kemudian, Los Canaleros balas menebar ancaman lewat tandukan Edgar Barcenas yang bisa dihalau oleh Rochet. Selepas itu, tim arahan Thomas Christiansen itu berkali-kali melepaskan tendangan spekulasi dari jarak jauh yang kurang akurat.
Di sisi lain, Uruguay jauh lebih bersabar untuk meracik serangan ke dalam kotak penalti lawan. Hasilnya, pada menit 85, Darwin Nunez sukses menggandakan keunggulan La Celeste menjadi 2-0 dengan tendangan volinya yang menyambar bola liar hasil tandukan Max Araujo yang sempat diblok lawan. Pada menit 90+1, Uruguay kembali mencetak gol lewat tandukan Matias Vina yang memanfaatkan tendangan bebas ciamik Nicolas de la Cruz. Namun, pada akhirnya Panama bisa mendapatkan satu gol hiburan di menit terakhir laga via tendangan apik Michael Amir Murillo sehingga pertandingan berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Luis Suarez dkk.
(Yp/timKB).
Sumber foto: facebook
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
Lonzo Ball Perpanjang Kontrak Dengan Chicago Bulls
Neymar Jr Pulang Kampung Ke Santos
Jorge Martin Kecelakaan, Quartararo Tercepat