Jakarta – Pelatih Napoli, Antonio Conte masih menunggu hasil jual beli pemain hingga hari hari terakhir jelang Serie A dimulai. Rencana penjualan Osimhen belum mencapai titik terang, sementara tawaran terhadap Romelu Lukaku juga masih belum dapat diterima oleh Chelsea. Melihat hasil yang masih buntu ini, Napoli segera membuat rencana darurat. Kabar yang muncul pada Kamis (15/8) kemarin, mengatakan bahwa Partenopei ingin membuat pemain Benfica, David Neres menunggu hingga setelah Victor Osimhen terjual jika mereka berhasil mendapatkan Romelu Lukaku.
Buntunya negoisasi Napoli di bursa transfer musim panas ini adalah dua pemain, baik yang akan dijual dan dibelinya sama-sama meminta gaji yang sangat besar. Hal itu jelas sulit bagi Napoli untuk mendapatkan pembeli Osimhen dan mendatangkan Lukaku karena keduanya sama sama menuntut gaji yang fantastis.
Namun demikian, kubu Stamford Bridge masih meragu untuk menanggapi penawaran bernilai 25 juta euro plus 5 juta euro lainnya dalam bentuk bonus. Meskipun Chelsea telah menurunkan permintaan harga dari awalnya 45 juta euro, itu masih belum diketahui apakah penawaran ini akan cukup tanpa melibatkan Osimhen di dalamnya. Dikabarkan bahwa Napoli lelah untuk menunggu dan akan menggunakan uang tunai tersebut untuk merekrut David Neres.
Dia akan bernilai 28 hingga 30 juta euro, termasuk bonus dan bisa menjalani tes medis sesegera mungkin pada hari Senin (19/8) mendatang, dengan sang pemain akan terbang ke Italia pada akhir pekan ini. Neres telah dicoret dari skuat Benfica untuk laga akhir pekan ini karena kepindahannya diketahui semakin dekat.
Meskipun begitu, Lukaku tetap diperkirakan sebagai target utama Partenopei, dan Antonio Conte tidak sabar untuk kembali bersatu dengan mantan strikernya di Inter Milan tersebut. Sementara itu, Napoli akan memulai musim dengan melawat ke markas Hellas Verona pada hari Minggu (18/8) mendatang.
(bP/timKB).
Sumber foto: youtube
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
Tracy Cortez: Petarung Wanita Divisi Flyweight UFC
Abdul Razak Alhassan: “Judo Thunder” Divisi Welterweight UFC
Chelsea Chandler: “The Stockton Sensation” Bantamweight UFC