Jakarta – Manchester City tampil perkasa di Slowakia dengan mengalahkan tuan rumah Slovan Bratislava lewat skor telak 4-0, Rabu (2/10) dini hari WIB tadi. Di matchday kedua fase liga UCL yang digelar di Stadion Tehelne Pole semalam, Ilkay Gundogan membuka keunggulan tim tamu di menit kedelapan, sebelum Phil Foden menggandakannya tujuh menit berselang. Erling Haaland menambah nestapa tuan rumah dengan golnya di menit ke-58, dan pemain pengganti James McAtee menyudahi perlawanan Slovan 16 menit berselang. Kemenangan ini menempatkan City di urutan keempat dengan koleksi empat poin dari dua pertandingan, sedangkan kekalahan menenggelamkan Slovan di posisi ke-35 dari 36 tim.
Duel seru tersaji di pertandingan lanjutan Liga Champions antara Slovan Bratislava vs Manchester City di Stadion Nasional Slowakia, Rabu (2/10/2024) dini hari WIB. Bermain di markas lawan, Manchester City tak gentar. Mereka tampil sangat perkasa dan menguasai jalannya pertandingan sejak menit awal. Manchester City membuka keunggulan melalui gol cepat Ilkay Gundogan di menit ke-8. Kemudian digandakan oleh Phil Foden di menit ke-15. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Manchester City tetap mendominasi jalannya pertandingan, sementara Slovan Britislava sesekali coba menekan lewat serangan balik, namun masih gagal. Alih-alih mencuri gol, gawang tuan rumah malah kembali kebobolan di menit ke-58 melalui gol Erling Haaland. Skor berubah 3-0. James McAtee menutup pesta gol Manchester City di menit ke-74. Skor 4-0 untuk kemenangan Manchester City bertahan hingga laga usai. Man City akan mengalihkan fokusnya ke Liga Primer dengan menjamu Fulham di matchday ketujuh pada Sabtu (5/10) malam WIB, sebelum kemudian menjalani jeda internasional.
(Yp/timKB).
Sumber foto: facebook
Download aplikasi Kulit Bundar untuk membaca berita dan artikel lebih mudah di gadget anda
Berita lainya
Jadwal NBA All Star 2025
Augsburg Paksakan Leipzig Raih Hasil Imbang
Brighton Dua Kali Kalahkan Chelsea Dalam Satu Pekan